Puluhan Unggas Mati Mendadak, Tanda Apa Nih?

jpnn.com - TAMIANG LAYANG – Masyarakat Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah kini dihantui isu flu burung. Rumor tersebut menggelinding semakin kencang dalam beberapa waktu terakhir.
Puncaknya ialah ketika puluhan unggas ternak milik warga di seputar Kecamatan Dusun Timur dalam dua hari terakhir dikabarkan mati mendadak. Ada dugaan unggas itu mati karena flu burung.
Petugas Dinas Pertanian, Perikanan, dan Peternakan (Distanakan) pun melakukan tes awal terhadap bangkai ayam, Jumat (10/6) pagi. Namun, mereka belum bisa mengambil kesimpulan.
“Tapi belum bisa dipastikan karena harus menunggu hasil pemeriksaan sampel yang dikirimkan ke laboratorium Balai Veteriner Banjar Baru segera,” kata salah satu petugas pada Kalteng Pos. (log/nto/jos/jpnn)
TAMIANG LAYANG – Masyarakat Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah kini dihantui isu flu burung. Rumor tersebut menggelinding semakin kencang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki