Punya Banyak Borok, Mendagri AS Pilih Mundur
jpnn.com, WASHINGTON - Presiden AS Donald Trump kembali mengumumkan pejabat gedung putih yang turun dari jabatan. Menurut kicauan Twitter-nya, Menteri Dalam Negeri AS Ryan Zinke bakal mundur pada awal Januari 2019. Kabarnya, pejabat itu ''dicopot'' karena punya borok paling banyak dan berisiko dipermasalahkan parlemen baru.
Dalam pesan singkatnya, Trump menyebut Zinke sebagai salah seorang pejabat dengan banyak prestasi. ''Saya berterima kasih terhadap pengabdiannya selama dua tahun. Kami umumkan penggantinya minggu depan,'' ujarnya menurut Associated Press pada Sabtu (15/12).
Sejatinya pengunduran diri Zinke tidak semanis ucapan Trump. Dalam pernyataan resminya, Zinke menyatakan terpaksa mengundurkan diri karena serangan politik. ''Semua tuduhan itu palsu. Tapi, bagi beberapa orang, kebenaran tak lagi penting,'' katanya.
Zinke sudah beberapa minggu ini didesak untuk mengundurkan diri. Gedung Putih takut jika parlemen AS yang akan dilantik pada Januari 2019 langsung menjadikan mantan komandan Navy Seals tersebut sebagai target. Sebagaimana diketahui, angkatan baru parlemen didominasi politisi Demokrat.
Pria 57 tahun itu memang menuai banyak kontroversi dalam masa jabatannya. Dia sempat disorot lantaran menghabiskan lebih dari USD 25 ribu (Rp 363 juta) untuk penjagaannya dan sang istri saat berlibur di Turki dan Yunani. Atau, ketika kantor kementeriannya menghabiskan USD 139 ribu (Rp 2 miliar) untuk tiga pintu yang baru.
''Zinke adalah pesuruh presiden yang tidak tahu malu,'' tegas Nancy Pelosi, ketua parlemen terpilih yang diangkat tahun depan.
Zinke memang tidak punya hubungan khusus dengan Trump. Namun, dia dipertahankan karena punya arah kebijakan yang probisnis. Dia sering mengupayakan untuk melucuti aturan lingkungan demi mempermudah industri di AS.
''Hari-hari Zinke merusak tanah serta memperkaya diri sendiri dan teman sudah berakhir,'' ungkap Nicole Ghio, aktivis Friends of Earth, menurut CNN. (bil/c14/dos)
Presiden AS Donald Trump kembali mengumumkan pejabat gedung putih yang turun dari jabatan. Kali ini Menteri Dalam Negeri Ryan Zinke
Redaktur & Reporter : Adil
- Dunia Hari Ini: Amerika Serikat Mulai Mendeportasi Imigran Tak Berdokumen
- Trump Sesumbar Bakal Membereskan Perang di Ukraina, Menlu Amerika: Ini Sulit
- Trump Melunak, Meta Bergerilya Merayu Kreator TikTok Pindah ke Facebook dan Instagram
- Donald Trump Kembali Berkuasa, Para Pemimpin Eropa Tak Gembira
- Kabinet Ramping
- Ini Tanggapan Warga Indonesia di Amerika Setelah Pelantikan Presiden Trump