Punya Kepemimpinan Berkelas Dunia, Prabowo Meraih Dukungan Gen Z dan Milenial

jpnn.com - JAKARTA - Sosok Menteri Pertahanan yang juga Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dianggap sebagai pemimpin berkelas dunia.
Kepemimpinan Prabowo terbukti menarik suara Generasi Z dan milenial untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
Sikap kepemimpinan Prabowo yang kuat menginspirasi generasi muda.
Hal itu diungkap Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional Adib Miftahul.
Menurut Adib, menteri pertahanan andalan Presiden Jokowi ini memiliki karisma dan daya pikat yang besar bagi pemilih dari kalangan muda.
Selain itu, lanjut dia, ketegasan Prabowo dalam memimpin menjadi sebuah keunggulan untuk menghadapi ketidakpastian yang sering kali ditakutkan oleh kalangan muda.
“Ketokohan senior, basically, pendidikan yang mungkin banyak networking dia di luar negeri ini yang dilihat oleh Gen Z,” kata Adib dalam keterangan tertulisnya.
Menurutnya, Prabowo merupakan sosok yang memiliki garis ketegasan dalam memimpin Kementerian Pertahanan dan juga Partai Gerindra.
Prabowo dianggap memiliki kepemimpinan berkelas dunia. Prabowo pun mendapat dukungan dari Gen Z dan milenial.
- Tunjuk Airlangga Jadi Negosiator Tarif AS, Prabowo Dapat Pujian
- Para Purnawirawan Minta Wapres Diberhentikan, Tokoh Muda Bersuara Bela Gibran
- Arief Poyuono: Harus Ada Alasan Kuat untuk Menggulingkan Gibran
- Prabowo Subianto dan Relasinya dengan Umat Islam
- 6 Bulan Prabowo-Gibran: 74 Persen Puas, tetapi Ekonomi Penuh Tantangan
- Jonan Vatikan