Punya Klub Sepak Bola, Atta Halilintar Bilang Begini
Minggu, 06 Juni 2021 – 12:12 WIB

Atta Halilintar saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (4/3). Foto: Firda Junita/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - YouTuber Atta Halilintar bersama pengusaha Putra Siregar resmi mengakuisisi klub sepak bola Pati FC.
Kini, klub Pati FC berganti nama menjadi AHHA PS Pati FC.
Pengumuman tersebut disampaikan Atta Halilintar melalui akun miliknya di Instagram disertai dengan pengenalan logo klub.
"Bismillah @ahhaps.fc," ungkap Atta Halilintar, Minggu (6/6).
Suami Aurel Hermansyah itu lantas menyampaikan harapannya terhadap AHHA PS Pati FC.
Atta Halilintar berharap klub tersebut bisa membantu kemajuan sepak bola dalam negeri.
Baca Juga:
"Semoga bisa ikut bangun sepak bola Indonesia dan melahirkan pemain-pemain hebat untuk Indonesia," imbuh Atta Halilintar. (ded/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
YouTuber Atta Halilintar bersama pengusaha Putra Siregar resmi mengakuisisi klub sepak bola Pati FC.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
BERITA TERKAIT
- Tiket Pertandingan Indonesia Vs Bahrain Mulai Dijual Besok, Termurah Rp 300 Ribu
- PNM Liga Nusantara Dorong Ekonomi Kerakyatan Melalui Sepak Bola
- Aturan Baru: Kiper Kelamaan Pegang Bola Dihukum Sepak Pojok
- Legendaris Ronaldinho Muncul Kembali, Kali Ini di Iklan Terbaru Shopee
- Wagub Sumsel Bakal Bentuk Klub Sepak Bola Baru, Ini Namanya
- Gelar KWP Cup 2025, Ariawan: Ajang Bersilaturahmi Antarwartawan