Punya Magnet Elektoral, Erick Thohir Layak Disebut Cawapres Terkuat
jpnn.com, JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir menjadi calon wakil presiden (cawapres) paling potensial dari kalangan menteri untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Punya elektabilitas tertinggi serta berprestasi menjadikanya magnet elektora yang kuat.
Direktur Eksekutif Voxpol Center Research and Consulting Pangi Syarwi Chaniago menilai tingginya angka elektabilitas Erick Thohir merupakan satu gambaran positif. Menjadi modal bagus untuk maju Pilpres.
Kinerja moncer yang konsisten ditunjukkan Erick Thohir di Kementerian BUMN menjadi nilai tambah tersendiri. Membuat mantan Presiden Inter Milan ini cocok dengan figur calon presiden (capres) potensial lainnya.
"Dengan Ganjar mau Prabowo ataupun Anies atau dengan yang, lain tetap beliau sebagai cawapres adalah tokoh cawapres yang paling potensial. Bisa menjadi penentu peta Pilpres 2024," ujar Pangi di Jakarta.
Menurut dia pada pelaksanaan Pilpres 2024 nanti, elektabilitas kandidat mempunyai peranan yang cukup penting. Sebab, hal tersebut menjadi rujukan bagi partai politik (parpol) dalam mengusung kandidat pilihan.
"Karena Pilpres kita ini adalah lapangannya data tidak ada incumbent dengan demikian faktor wakil menjadi kunci kalau salah ambil wakil akan bisa bunuh diri," tutur Pangi.
Selain daripada itu dia menilai, sosok cawapres turur mempunyai andil besar untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Menurut dia ketidak tepatan dalam pemilihan atau pencocokaan pasangan calon akan membuahkan hasil yang fatal.
"Tapi kalau tepat memilih wakilnya itu bisa menjadi faktor penentu kemenangan pada Pilprws 2024. Itu kata kuncinya," tandas Pangi. (dil/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Menteri BUMN Erick Thohir menjadi calon wakil presiden (cawapres) paling potensial dari kalangan menteri untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif
- Kata Erick Thohir Soal Kans Naturalisasi Emil Audero
- Darmizal Apresiasi Langkah Erick Thohir Mentransformasi Sepak Bola Nasional
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Erick Thohir: Berikan yang Terbaik, Percaya Kita Bisa Bangkit
- Erick Thohir Masuk Ruang Ganti Timnas Indonesia, Tegang
- Heboh Pernyataan Erick Thohir & Aksi Bang Jay setelah Indonesia Kalah Tebal, Manajer Merespons
- Erick Bingung dengan Keputusan Shin Tae Yong Mencoret Eliano dari Timnas