Punya Massa Pendukung dari Berbagai Lapisan, Erick Thohir Bisa Dongkrak Elektabilitas
jpnn.com, JAKARTA - Nama Menteri BUMN Erick Thohir yang terus digadang-gadang menjadi calon wakil presiden (cawapres) pada 2024 mendatang dinilai sanggup mendongkrak elektoral siapapun pasangannya.
Pasalnya, Erick Thohir memiliki basis massa yang solid dan merata diyakini bisa memberikan dukungan kuat.
Direktur Lembaga Riset dan Konsultasi Political Literacy Desk (Poldesk) Faisal Riza mengatakan Erick Thohir memiliki segmentasi pemilih yang sangat beragam.
Dukungan untuk Erick Thohir bersumber dari kelompok anak muda hingga mak-mak yang terkenal solid.
Tidak hanya segmentasi yang beragam, dukungan untuk Erick Thohir juga merata hampir di seluruh daerah.
Terbukti dengan lahirnya sukarelawan-sukarelawan pendukung Erick Thohir yang menjamur di semua daerah.
Faisal mengatakan jika dibandingkan dengan nama-nama beken seperti Ridwan Kamil, basis massa pendukung Erick Thohir lebih merata dan beragam.
Hal tersebut menjadi modal penting sebagai kekuatan Erick Thohir di Pilpres 2024.
Dukungan untuk Erick Thohir bersumber dari kelompok anak muda hingga mak-mak yang terkenal solid.
- Tim Pemenangan RIDO Temukan Politik Uang & Pembagian Sembako Jelang Pencoblosan
- Beredar Surat Instruksi Prabowo untuk Pilih Ridwan Kamil, Ini Penjelasannya
- Warning dari Erick Thohir Setelah Timnas Indonesia Menghancurkan Arab Saudi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Hasto Tuding Ara Main SARA soal Pramono-Rano Didukung Anies, Prabowo Pasti Tak Suka
- Tablig Akbar Majelis Nurul Musthofa: Ridwan Kamil akan Perjuangkan Pengajian di Monas