Punya Pengalaman Buruk dengan Thailand, Shin Tae Yong Janjikan Ini
jpnn.com, HANOI - Thailand bukanlah tim yang ramah bagi Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae Yong.
Pria asal Korea Selatan itu menjadi saksi Timnas Indonesia menjadi lumbung gol Thailand di final Piala AFF 2020. Saat itu, Tim Gajah Perang menang 4-0 di leg pertama dan 4-2 di leg kedua.
Kini, coach Shin kembali berjodoh dengan tim asuhan Alexandre Polking saat Timnas U-23 Indonesia melawan Thailand di semifinal SEA Games 2021.
Shin Tae Yong menilai Piala AFF 2020 dan SEA Games 2021 adalah turnamen berbeda. Karena itu, dia berjanji anak asuhnya bakal menyuguhkan permainan terbaik demi target medali emas di ajang dua tahunan ini.
"Kami memang kalah dari Thailand di final Piala AFF 2020, tetapi situasinya saat ini berebeda. SEA Games 2021 adalah turnamen U-23 dan kami sudah melakukan persiapan cukup baik untuk melawan Thailand," ucap Shin Tae Yong di situs PSSI.
Namun sayang, di laga krusial ini, Indonesia harus kehilangan Asnawi Mangkualam yang menjalani hukuman akumulasi kartu kuning.
Shin Tae Yong pun harus memutar otak mencari pemain sepadan untuk mengisi pos yang ditinggalkan penggawa Ansan Greeners tersebut.
Ilham Rio menjadi opsi terdepan karena beberapa kali diturunkan sebagai starter sebelum kehadiran Asnawi.
Shin Tae Yong punya pengalaman buruk ketika jumpa Thailand. Ini menjadi janji pria Korea Selatan tersebut.
- Semifinal Piala AFF 2024: Thailand Hadapi Tantangan Ini di Markas Filipina
- Piala AFF 2024: Pelatih Thailand tak Ingin Seperti Timnas Indonesia
- Shin Tae Yong Parkir 2 Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
- Dalih-dalih Shin Tae Yong Setelah Timnas Indonesia Gugur di Fase Grup Piala AFF 2024
- Shin Tae Yong Sebut Rafael Struick Tak Maksimal di ASEAN Cup Karena Kelelahan
- Coach Justin: STY Gagal Bentuk Sistem Permainan dengan Pemain Muda