Pupuk Indonesia Merilis Penyeragaman Brand Poduk Retail

jpnn.com, JAKARTA - PT Pupuk Indonesia (Persero) meluncurkan penyeragaman produk retail urea dan NPK dengan brand baru, yaitu Urea Nitrea dan NPK Phonska Plus 16-16-16.
Kedua brand ini diluncurkan supaya semakin memudahkan akses pelanggan terhadap produk retail Pupuk Indonesia.
“Melalui penetapan kedua brand urea dan NPK ini, kami harap para pelanggan, khususnya petani, bisa semakin mudah memperoleh produk kami, terutama untuk produk retail dan komersil," ujar Direktur Utama Pupuk Indonesia Bakir Pasaman.
Saat ini, menurut Bakir, terdapat sekitar 100 varian produk urea dan NPK non-subsidi yang dimiliki oleh Pupuk Indonesia Grup.
Oleh karena itu dibutuhkan strategi pengelolaan brand yang dapat menjadi acuan dalam menentukan strategi perusahaan ke depan.
Langkah ini penting untuk menghasilkan produk-produk yang berkualitas dan berdaya saing tinggi.
“Yang lebih penting, produk ini nantinya harus tersedia dan mudah didapatkan oleh masyarakat terutama yang membutuhkan pupuk non subsidi," tegas Bakir.
Penetapan kedua brand tersebut didasari karena brand Nitrea dan NPK Phonska Plus sudah cukup dikenal oleh masyarakat.
PT Pupuk Indonesia (Persero) meluncurkan penyeragaman produk retail urea dan NPK dengan brand baru, yaitu Urea Nitrea dan NPK Phonska Plus 16-16-16.
- Perjalanan Gemilang 62 Tahun TASPEN: Ini Sederet Inovasi dan Transformasi Layanan
- Kehadiran Rumah Layak Huni di Karawang Jadi Bukti Kepedulian Peruri
- Sepulang dari Yordania, Mentan Langsung Sidak Bulog & Pupuk Indonesia, Alhamdulillah
- Top! TASPEN Berhasil Masuk Jajaran Tempat Kerja Terbaik di Indonesia versi LinkedIn
- Lebih Dari 20 Mafia Minyak Goreng dan Pupuk Sudah Disikat, Kena Jeratan Hukum
- TASPEN Raih Penghargaan Employees Choice di Ajang 6th Indonesia Best 50 CEO Award