Pupuk Indonesia Serahkan Kebun Percontohan dan Pembibitan kepada Pemprov Babel
jpnn.com, BANGKA BELITUNG - PT Pupuk Indonesia (Persero) menyerahkan kebun percontohan dan pembibitan kepada Pemerintah Provinsi Bangka Belitung.
Hal ini dilakukan dalam mendukung ketahanan dan produktivitas pangan nasional serta terlaksananya program penghijauan yang menjadi visi pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Penyerahan ini dilakukan langsung oleh Direktur Pemasaran Pupuk Indonesia, Gusrizal kepada Pj Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Ridwan Djamaluddin.
Gusrizal mengatakan penyerahan kebun percontohan dan pembibitan ini merupakan hasil kerja sama antara Pupuk Indonesia dengan pemerintah Provinsi Bangka Belitung.
“Dengan ini kami serahkan kebun percontohan dan pembibitan ini untuk dapat dikelola dengan baik oleh pemerintah Kepulauan Bangka Belitung,” ujar Gusrizal.
Dia menjelaskan pembuatan kebun percontohan dan pembibitan ini merupakan bentuk dukungan Pupuk Indonesia kepada Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, yang tengah menjalankan kegiatan Gerakan Hijau Biru Babelku.
Gusrizal berharap penyerahan kebun percontohan dan pembibitan ini dapat memberikan manfaat kepada seluruh warga Kepulauan Bangka Belitung.
Pasalnya, kegiatan ini bisa menjadi pusat pembelajaran usaha tani yang ideal dan meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap program penghijauan dan pemanfaatan lahan keluarga.
Pembuatan kebun percontohan dan pembibitan ini merupakan bentuk dukungan Pupuk Indonesia kepada Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
- Kabar Gembira, Distribusi Pupuk Langsung ke Petani Sesuai Arahan Prabowo
- Pupuk Indonesia Grup Kirim Bantuan Paket Sembako untuk Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Pupuk Indonesia: Proyek Hybrid Green Ammonia Pertama Dunia Akan Dibangun di Indonesia
- Menko Pangan Zulhas Sidak di Lampung, Petani dan Kios: Pupuk Melimpah, Alhamdulillah
- Pupuk Indonesia Tegaskan Dukung Swasembada Pangan di Era Pemerintahan Prabowo-Gibran
- 'Kartini Tani' jadi Cara Pupuk Indonesia Memberdayakan di Sektor Pertanian