Pupuk Kaltim Raih DUDI Awards 2021 dari Kemendikbudristek
Pada awal 2021, PKT turut menjalin kerja sama dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) Kementerian Perindustrian, untuk program vokasi setara Diploma 1, guna mendukung transformasi bisnis perusahaan dalam menghadapi era Volatility, Uncertainly, Complexity dan Ambiguity (VUCA).
Kerja sama ini menggandeng Politeknik ATI Makassar Sulawesi Selatan dengan 2 program studi, yakni Teknik Pengelasan (Welding) serta Teknik Listrik dan Instalasi.
Saat ini PKT bersama ATI Makassar tengah menggelar seleksi program tersebut bagi lulusan SMK di enam provinsi, yang dibuka sejak awal Desember 2021.
Di antaranya Kalimantan Timur, Papua, Papua Barat, Sulawesi Utara, Maluku Utara dan Nusa Tenggara Timur dengan masa perkuliahan mulai Februari 2022.
“Para peserta akan mendapatkan materi link and match sesuai kebutuhan industri, dengan komposisi materi 40% teori dan 60% praktik. Selain mendapat ijazah setara Diploma 1, peserta juga akan menerima sertifikat profesi dari BNSP dan PKT bagi yang dinyatakan kompeten,” lanjut Meizar
Sementara untuk program vokasi bersama LPK binaan, PKT menggelar berbagai pelatihan seperti administrasi perkantoran, general office clerk, desain interior, operator komputer dan movie animator, termasuk pelatihan vokasi bagi guru PAUD di Kota Bontang.
Sasaran pendidikan dan pelatihan disesuaikan dengan kebutuhan dunia kerja saat ini, didukung pemagangan di berbagai unit kerja PKT untuk mendapatkan pengalaman dan pembelajaran langsung pada tataran praktis dunia kerja.
Sejauh ini para peserta pelatihan dan pemagangan tak hanya terserap untuk kebutuhan tenaga kerja di PKT saja, tapi juga perusahaan lain yang ada di Kota Bontang.
PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim/PKT) meraih penghargaan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI) Awards 2021 dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) RI.
- Pupuk Kaltim Berhasil Pertahankan Predikat Platinum di Ajang SNI Award 2024
- Bangkitkan Ekosistem Gim Lokal, Kemenekraf Gandeng Polandia
- Tinggalkan Karier Mapan, Agus Sugiri Sukses Bertani bersama Agrosolution Pupuk Kaltim
- Seniman Faida Rachma Soroti Isu Hunian dan Kepemilikan di Jakarta Biennale 2024
- Dukung Kemajuan Pendidikan Vokasi, TBIG Tingkatkan Kompetensi Guru SMK
- Raker dengan Komisi IX DPR, Menaker Yassierli Paparkan Arah Kebijakan Ketenagakerjaan