Pupuk Kaltim Tingkatkan Inovasi Smart Production untuk Perkuat Transformasi Digital
jpnn.com, KALIMANTAN TIMUR - PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) memastikan implementasi Smart Production menjadi bagian tak terpisahkan dalam transformasi Industri 4.0 di lingkungan perusahaan.
Smart production menjadi salah satu aspek utama dalam mendorong kinerja optimal, mulai dari meningkatkan keandalan pabrik, produktivitas hingga efisiensi konsumsi energi dan bahan baku.
Pupuk Kaltim sebagai salah satu National Lighthouse 4.0 di Indonesia pun melakukan evaluasi secara berkala, guna menjaga kesinambungan implementasi smart production dalam mewujudkan keberlanjutan.
Terlebih, smart production di Pupuk Kaltim telah dibangun melalui berbagai aplikasi pendukung, hingga pengembangan yang dirancang saling terintegrasi satu sama lain untuk meningkatkan manfaat, sekaligus efisiensi dan menghindari redundansi data.
"Evaluasi smart production sebagai upaya meningkatkan awareness dalam mendukung program transformasi digital di Pupuk Kaltim, sehingga dari review tersebut bisa dilakukan perbaikan maupun peningkatan secara maksimal," ujar Direktur Operasi dan Produksi Pupuk Kaltim Hanggara Patrianta, saat membuka Smart Production Evaluation Meeting 2023 di Labuan Bajo NTB, beberapa waktu lalu.
Evaluasi smart production Pupuk Kaltim sejauh ini terimplementasi melibatkan stakeholder untuk melakukan review impact, guna menggali Opportunity For Improvement (OFI) atas kondisi yang telah berjalan.
Evaluasi smart production terbagi dalam dua kelompok proses bisnis, di antaranya kelompok proses bisnis Operasi, Proses dan Laboratorium, serta kelompok proses bisnis Pemeliharaan.
"Hal ini merupakan upaya Pupuk Kaltim untuk memperkuat posisi, sekaligus berperan strategis pada pertumbuhan industri petrokimia di Indonesia. Sehingga dari transformasi yang berjalan, daya saing perusahaan akan meningkat serta siap mengatasi segala tantangan industri masa kini," seru Hanggara.
Pupuk Kaltim sebagai salah satu National Lighthouse 4.0 di Indonesia pun melakukan evaluasi secara berkala, guna menjaga kesinambungan implementasi smart produk
- Pupuk Kaltim Kembali Raih Predikat Platinum di Ajang ASSRAT 2024
- Pupuk Kaltim Berhasil Pertahankan Predikat Platinum di Ajang SNI Award 2024
- Susun Renstra 2025-2029, Diskominfo Tangsel Libatkan Publik
- Upaya Astra Meningkatkan Literasi Siswa & Guru, Transformasi Digital Sekolah
- Tinggalkan Karier Mapan, Agus Sugiri Sukses Bertani bersama Agrosolution Pupuk Kaltim
- Efek Transformasi Digital, Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional