Pusamania Borneo FC Kembali Lepas Pemain Muda ke Klub Liga 2

jpnn.com, SAMARINDA - Pusamania Borneo FC kembali melepas pemain mudanya ke klub Liga 2.
Sebelumnya, Pusamania telah meminjamkan Gianluca Pandeywunu untuk PSPS Pekanbaru.
Kini giliran Abdul Aziz yang hijrah ke skuat Divisi Utama hingga setengah musim ke depan.
Keputusan manajemen melepas pemain 23 tahun itu diklaim karena regulasi dari PSSI yang membuat eks Persiba Balikpapan itu tak ada tempat.
Kewajiban tim memainkan penggawa di bawah 23 tahun disebut-sebut membuat slot starting eleven terisi oleh skuat berdarah segar.
Beberapa nama besar yang berada di kubu Borneo FC makin mempersempit kesempatan Aziz merumput.
Karenanya manajemen pun memutuskan meminjamkan pemain asli Jawa Barat itu ke 757 Kepri Jaya FC.
Manajer Borneo FC Farid Abubakar menyebut, sejak kemarin pemain bernama lengkap Abdul Aziz Lutfi Akbar tersebut telah resmi berseragam 757 Kepri Jaya FC.
Pusamania Borneo FC kembali melepas pemain mudanya ke klub Liga 2.
- PSBS Biak Siapkan 'Senjata Khusus' untuk Melawan Barito Putera
- Robby Darwis Sebut Persib Diuntungkan untuk Menjuarai Liga 1, Ini Penyebabnya
- Luar Biasa! Malut United Menang di Kandang Dewa United
- Liga 1: Marc Klok Mau Persib Melakukan Ini saat Menjamu PSS
- Jaga Asa Juara Liga 1, Persib Waspadai Kebangkitan PSS
- Live Streaming Dewa United Vs Malut United, Tamu Punya Rekor Super