Pusat Kirim Tim Investigasi Kebakaran Hutan di Riau
Kamis, 20 Juni 2013 – 14:38 WIB

Pusat Kirim Tim Investigasi Kebakaran Hutan di Riau
JAKARTA - Kementerian Lingkungan Hidup mengirimkan tim khusus untuk melakukan investigasi kebakaran hutan dan lahan yang saat ini melanda tiga kabupaten/kota di Riau. Menurut Menteri Lingkungan Balthasar Kambuaya, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan kementerian-kementerian terkait untuk penanggulangannya. Ia mengaku memang mendapat daftar lima perusahaan di sekitar lokasi kebakaran. Tetapi, belum dapat dipastikan, apakah lima perusahaan tersebut termasuk yang menjadi pelaku penyebab kebakaran hutan
Namun, ia tidak menjeelaskan secaara rinci bentuk koordinasi yang dijalankan. "Tadi pagi kami sudah rapat dengan Kemenkokesra, setelah mendapat laporan. Harus ada tindakan untuk memadamkan juga. Upaya terus dilakukan dan investigasi terhadap peristiwa ini," ujar Kambuaya di kompleks kantor Presiden, Jakarta, Kamis, (20/6).
Informasi yang beredar kebakaran hutan di Riau ini diakibatkan aktivitas perusahaan milik Singapura. Saat dikonfirmasi, Kambuaya mengatakan belum mengetahuinya.
Baca Juga:
JAKARTA - Kementerian Lingkungan Hidup mengirimkan tim khusus untuk melakukan investigasi kebakaran hutan dan lahan yang saat ini melanda tiga kabupaten/kota
BERITA TERKAIT
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK, Bukan Sekadar Ritual, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses Yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin