Pushidrosal, Lembaga Nasional Yang Telah Mendunia
![Pushidrosal, Lembaga Nasional Yang Telah Mendunia](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2018/04/03/kepala-pusat-hidrografi-dan-oseanografi-tni-angkatan-laut-kapushidrosal-laksamana-muda-tni-harjo-susmoro-foto-ist.jpg)
"Kalau seandainya pajak diambil 15% maka pemerintah menerima 45 triliun, melalui laut," papar Harjo.
Semua kapal yang mengadakan ekspor impor melalui laut dan faktor yang penting dalam pelayaran kapal dengan tujuan ekspor impor tersebut adalah peta laut agar laut bisa dilewati dengan mudah dan aman .
"Jadi laut itu harus dipetakan, kalau tidak nilai asuransi akan meningkat tingi karena akan sering terjadi tabrakan kapal dilaut," ungkapnya.
Saat ini Pushidrosal sudah melakukan peningkatan eksistensi fungsinya di dunia internasional.
Tadinya hanya sebagai anggota IHO, sejak April 2017. Kemudian Pushidrosal sudah menjadi anggota dewan IHO.
"Kemudian saya kembangkan lagi Pushidrosal agar memberikan pengaruh di tingkat regional yang tadinya hanya sebagai members di East Asia Hydrographic Commission (EAHC) yang anggotanya adalah China, Korea, Jepang Kambodia, Vietnam, Malaysia, Brunei, Filiphina, Thailand dan Singapore," tuturnya.
Indonesia juga sudah menjadi member di North Indian Ocean Hydrographic Commission (NIOHC) di wilayah Samudera Hindia, anggotanya semua negara yang ada di wilayah Samudra Hindia.
Terakhir pada Februari 2018 sudah menjadi member di South West Pasific Hydrographic Commission (SWPHC) di Pasific Selatan.
Hidrografi berbicara mengenai data dan pasti berkaitan dengan TNI AL agar mengamankan data kelautan Indonesia untuk kepentingan militer.
- Pertamina Apresiasi Langkah Sigap Lantamal I yang Berhasil Menindak Pencurian Avtur
- TNI AL Rampungkan Pembongkaran Pagar Laut Sepanjang 30,16 Km, Begini Komentar Aspotmar KSAL
- Wakasal Laksdya TNI Erwin Disebut Calon Kuat KSAL, Begini Respons Legislator NasDem
- 142 Perwira Siswa Dikreg Seskoal Angkatan Ke-63 Jalani Pendidikan di Bumi Cipulir
- Wakasal & Kabakamla Disebut Calon Kuat Jadi KSAL, Dave Laksono: Kami Mendukung Pilihan Panglima Tertinggi
- Penembakan Bos Rental Mobil, 3 Personel TNI AL Didakwa Sebagai Penadah