Pusing Ma
Oleh Dahlan Iskan
jpnn.com - AKHIRNYA jelas: bagaimana nasib Jack Ma selanjutnya. Ia diharuskan kembali ke bisnis awal: pelayanan pembayaran.
Ia juga harus memecah grup perusahaannya yang baru: Ant Group. Yang dinilai sangat monopolistik.
Ma, dalam bahasa Mandarin, bisa diartikan kuda. Dan pemerintah Tiongkok kini memutuskan untuk mengendalikan kuda itu. Agar tidak meloncat ke mana-mana.
Dengan dibentuknya grup baru itu Jack Ma memang menguasai semua hajat hidup manusia. Dalam bahasa Mandarin, 'ma' juga bisa berarti semut.
Karena itu nama grup baru Jack Ma tersebut dalam bahasa Inggris disebut Ant Group.
Namun 'semut' milik Jack Ma ini terlalu besar. Ia seperti bank yang merangkap asuransi, merangkap penjaminan, merangkap ekspedisi, merangkap leasing, merangkap underwriter, merangkap notaris, merangkap kantor hukum, merangkap semuanya....
Dan semua itu bisa ia lakukan dengan satu alat: teknologi. Yakni teknologi gabungan antara kamera, telepon, internet, artificial intelligence, dan big data.
'Ma' dalam bahasa Mandarin juga bisa berarti marah. Pemerintah Tiongkok pun marah besar pada Jack Ma.