Putra Amien Rais Janjikan Kejutan dari Kubu Prabowo
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hanafi Rais menyambangi rumah Prabowo Subianto di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (9/8) malam. Hanafi mengunjungi rumah ketua umum Gerindra itu untuk berkoordinasi dengan Prabowo seiring Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PAN yang sedang berlangsung di Jakarta.
Menurut Hanafi, akan ada kejutan tentang calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) dari kubu Prabowo. "Surprise lah. Nanti ya. Saya mau ke sana (Rakernas PAN) lagi," kata Hanafi usai bertemu dengan Prabowo.
Apakah kejutan itu karena koalisi Gerindra dan PAN mau mengusung Sandiaga Uno sebagai pendamping Prabowo? Hanafi hanya mengacungkan jempolnya.
Putra pendiri PAN Amien Rais itu mengatakan, partainya menyerahkan sepenuhnya keputusan soal cawapres ke Gerindra. Rencananya, para ketua umum partai politik pendukung Prabowo bakal segera berkumpul.
"Nanti malaman kumpul para ketum di sini. Tunggu saja," pungkas dia.(tan/jpnn)
Wakil Ketua Umum PAN Hanafi Rais menyatakan, akan ada kejutan tentang calon presiden dan calon wakil presiden dari kubu Prabowo Subianto.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Dikabarkan Belum Lapor LHKPN, Raffi Ahmad: Lagi Proses
- Presiden Prabowo Buka Akses Pasar Bagi Produk Asal Peru
- Mendes Yandri Meminta Desa se-Kabupaten Serang untuk Bekerja Keras
- Anggap Menteri Hukum Tak Cermat Teken Aturan, Pimpinan GPK Mengadu ke Presiden Prabowo
- Suket Dipalsukan Cawagub Papua, Pria ini buat Surat Terbuka untuk Presiden Prabowo
- Ridwan Kamil Ungkap Dapat Semangat dari Prabowo dan Jokowi Sebelum Kampanye Akbar