Putri Candrawathi Akan Diperiksa Menggunakan Uji Kebohongan

jpnn.com, JAKARTA - Bareskrim Polri akan memeriksa Putri Candrawathi menggunakan uji kebohongan atau poligraf pada hari ini.
Putri telah jadi tersangka pembunuhan Brigadir J.
Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian Djajadi mengatakan selain Putri Candrawathi, pemeriksaan uji kebohongan juga dilakukan kepada saksi Susi, asisten rumah tangga keluarga Irjen Ferdy Sambo.
"Hari ini PC (Putri Candrawathi) dan Susi," kata Andi.
Andi mengatakan kebohongan (poligraf) ini dilaksanakan di Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Polri yang terletak di kawasan Sentul, Kabupaten Bogor.
"Jadwalnya bakda zuhur, sekitar jam satuan siang nanti," kata Andi.
Menurut jenderal bintang satu itu, Putri Candrawathi dan saksi Susi sudah menyanggupi untuk hadir memenuhi permintaan penyidik.
"Insyaallah akan hadir," katanya.
Bareskrim Polri akan memeriksa Putri Candrawathi menggunakan uji kebohongan atau poligraf pada hari ini.
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau
- Polisikan Lisa Mariana atas Tuduhan Perselingkuhan, Ridwan Kamil Pakai Pasal Ini
- Ridwan Kamil Melaporkan Lisa Mariana ke Bareskrim
- Sopir Ojol Diperiksa Bareskrim dalam Kasus Teror di Tempo, Begini Pengakuannya
- Kasus Pagar Laut di Bekasi, 9 Orang Jadi Tersangka