Putri Candrawathi Tampil Modis Saat Rekonstruksi Pembunuhan Brigadir J, Bawa Tas Gucci, Harganya Belasan Juta
jpnn.com, JAKARTA - Rekonstruksi kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J telah selesai digelar pada Selasa (30/8) kemarin.
Sebanyak 78 adegan diperagakan di dua tempat, yakni di rumah pribadi mantan Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo di Jalan Saguling dan rumah dinas di Jalan Duren Tiga, Jakarta Selatan.
Reka ulang adegan pembunuhan tersebut menghadirkan kelima tersangka, yaitu Putri Candrawathi, Ferdy Sambo, Bharada Richard Eliezer Pudihang Lumiu alias Bharada E, Bripka Ricky Rizal atau Bripka RR, dan asisten rumah tangga yang juga sopir Kuat Ma'ruf.
Banyak hal yang disorot dari reka adegan ini termasuk gaya berpakaian Putri Candrawathi yang terbilang stylist.
Putri sendiri tak mengenakan baju oranye layaknya para tersangka lainnya. Dia memakai pakaian serbaputih dimulai dari kemeja, celana, dan sepatu.
Pakaian itu dipadukan dengan tas jinjing yang diketahui merupakan merek terkenal Gucci. Tas itu berwarna cokelat dengan motif khas Gucci.
Dari penelusuran JPNN.com, tas Gucci tersebut merupakan edisi GG Supreme Small Boston Bag with Strap.
Bila dilihat dari laman resmi Gucci.com, edisi tersebut tak lagi dijual. JPNN.com kemudian mencarinya di laman penjualan tas-tas bermerek.
Putri Candrawathi mengenakan pakaian serbaputih dipadukan dengan tas jinjing bermerek terkenal Gucci saat rekonstruksi pembunuhan Brigadir J.
- Polda Sumut Gelar Rekonstruksi Kebakaran Rumah Wartawan di Karo, Ada 57 Adegan
- Rekonstruksi Pembunuhan Pegawai Koperasi di Palembang, 45 Adegan Diperagakan
- Lihat Tersangka di Rekonstruksi, Tamara Tyasmara Emosi: Pengin Aku Lelepin
- Soal Putusan Kasasi Ferdy Sambo, Mahfud MD: Mudah-mudahan Tidak Ada Kongkalikong Lagi
- Ini yang Terjadi saat Sidang Tertutup Perkara Ferdy Sambo di MA, Vonis Mati pun Berubah
- Bambang Ingatkan Polri Transparan soal Kematian Anggota Densus 88 Bripda IDF