Putri Masako Siap Tampil di Depan Publik
Rabu, 10 Desember 2008 – 16:44 WIB

Putri Masako Siap Tampil di Depan Publik
TOKYO - Lama tidak terdengar kabarnya, Putri Mahkota Jepang, Masako, dilaporkan siap tampil kembali di depan publik. Itu terjadi setelah dia berangsur pulih dari depresi yang dialaminya. Sementara, kesehatan ayah mertuanya, Kaisar Akihito, juga mulai membaik setelah sempat mengalami stres dan radang saluran pencernaan. Istri Putra Mahkota Jepang, Naruhito, itu menderita depresi mental dan gejala stres lainnya mulai 2003. Gerak-gerik perempuan kalem itu pun lantas menjadi santapan media Jepang. Mulai dari kebiasaan belanjanya hingga sajian makan malam supermewahnya. Sejak saat itu, Masako pun menarik diri dari publik dan menjalani perawatan intensif dengan tim dokter kekaisaran.
"Saya memang belum bisa tampil maksimal. Tapi, saya mulai merasa mampu melakukan lebih banyak hal, sedikit demi sedikit," ujar Masako yang genap berusia 45 tahun kemarin (9/12).
Baca Juga:
Pernyataan itu diperkuat keterangan tim dokter kekaisaran yang selama lima tahun terakhir menangani kesehatan sang putri. Menurut mereka, Masako mengalami pemulihan yang cukup signifikan pada dua tahun belakangan.
Baca Juga:
TOKYO - Lama tidak terdengar kabarnya, Putri Mahkota Jepang, Masako, dilaporkan siap tampil kembali di depan publik. Itu terjadi setelah dia berangsur
BERITA TERKAIT
- Kunjungan Xi Jinping ke 3 Negara ASEAN Menegaskan Prioritas China
- Elite PKS & Partai Erdogan Bertemu di Turki, Kemerdekaan Palestina Jadi Isu Utama
- Uni Eropa Siap Main Kasar Jika Negosiasi Tarif dengan Trump Kandas
- Prabowo Suarakan Dukungan untuk Palestina di Hadapan Anggota Parlemen Turki
- PCO RI-Turkiye Sepakati Kerja Sama Bidang Media dan Komunikasi
- Prabowo Ingin Tampung Warga Gaza, Legislator Bicara Diplomasi Cegah Salah Tafsir