Putusan MK Perhatikan Penyelesaian Sengketa di Bawaslu
jpnn.com - JAKARTA - Mahkamah Konstitusi (MK) sangat mengharapkan persoalan sengketa terkait dugaan-dugaan pelanggaran pada proses pemilihan kepala daerah (Pilkada), dapat diselesaikan di Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).
"Termasuk sengketa pemilihan. Hasil temuan itu akan dilaporkan ke MK untuk menjadi pertimbangan hakim," ujar Ketua Bawaslu Muhammad, Selasa (22/12).
Menurut Muhammad, MK mengharapkan demikian, karena proses gugatan di lembaga konstitusi tersebut hanya terkait sengketa hasil. Namun hal tersebut sangat terpengaruh pada sengketa proses yang seharusnya diselesaikan di Bawaslu.
"Jadi apapun yang diputuskan MK, menurut hasil rapat koordinasi kami, itu akan sangat memerhatikan penyelesaian di tingkat sengketa proses di Bawaslu," ujar Muhammad.
Karena itu, apapun temuan Bawaslu atas dugaan pelanggaran selama proses pilkada, kata Muhammad, akan dilaporkan ke MK. Sepanjang hal tersebut menjadi bagian dari gugatan terhadap sengketa hasil pilkada. (gir/jpnn)
JAKARTA - Mahkamah Konstitusi (MK) sangat mengharapkan persoalan sengketa terkait dugaan-dugaan pelanggaran pada proses pemilihan kepala daerah (Pilkada),
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Raker dengan Manekraf, Novita Hardini Sebut Ekraf Bisa Jadi Ladang Pekerjaan Anak Muda
- Momen Ridwan Kamil Soroti Kerja Ahok dan Anies di Debat Pilgub Jakarta
- Raker Komisi VII DPR, Menteri Teuku Riefky Ingin Ekraf Jadi Mesin Ekonomi Baru Indonesia
- Para Kades Kembali Diingatkan Bersikap Netral di Pilkada 2024
- Simulasi: Pemungutan Suara di Lapas Rajabasa Berjalan Lancar
- 226 TPS Rawan Longsor dan Banjir Pada Pilkada Banyumas