Putuskan Banding, Nasri Urung Absen
Selasa, 01 Januari 2013 – 09:29 WIB
SAMIR Nasri memang menerima kartu merah saat Manchester City menang 4-3 atas Norwich City (29/12). Itu berarti Nasri seharusnya menjalani skors alias absen saat City menjamu Stoke malam nanti. Tapi, setelah City menempuh upaya banding, Nasri pun urung absen.
City memilih banding karena ancaman atas kartu merah Nasri adalah skors tiga laga. Rencananya, sidang banding dilangsungkan paling cepat Rabu besok (2/1).
Baca Juga:
"Itu (Nasri diskors tiga laga) jelas akan menjadi masalah. Karena setelah menghadapi Stoke, kami sudah pasti kehilangan tiga pemain dalam pertandingan liga berikutnya," tutur pelatih City Roberto Mancini kepada talkSPORT.
Tiga pemain yang dimaksud Mancini adalah Toure bersaudara (Yaya dan Kolo) serta Abdul Razak. Ketiganya absen karena harus membela Pantai Gading di Piala Afrika 2013. Ajang yang dihelat di Afrika Selatan itu dimulai 19 Januari nanti, tapi Pantai Gading sudah menjalani training camp di Abu Dhabi dari 6 sampai 16 Januari.
SAMIR Nasri memang menerima kartu merah saat Manchester City menang 4-3 atas Norwich City (29/12). Itu berarti Nasri seharusnya menjalani skors alias
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonsia vs Jepang: Mampukah Garuda Mematahkan Samurai Biru?
- MotoGP Barcelona: Martin Bakal Dibantu Espargaro, Pecco Didukung Para Murid Rossi
- Indonesia vs Jepang: Bukan Jumat Malam Menegangkan, Ada Suguhan Menarik untuk Suporter Garuda
- Diam-Diam Jay Idzes Sudah Memantau Timnas Jepang
- MotoGP 2024 Barcelona, Jorge Martin Sangat Bersemangat Bertarung dengan Bagnaia
- Martin atau Pecco yang Juara Dunia? Ini Kata Para Pembalap