Quick Count: Dulu Mensos, Sebentar Lagi Gubernur
jpnn.com, JAKARTA - Berdasar quick count Pilkada Jatim, pasangan cagub – cawagub Khofifah Indar Parawansa – Emil Dardak hampir dipastikan bakal memimpin Jatim untuk lima tahun ke depan.
Paling tidak terlihat dari hasil hitung cepat pemilihan Gubernur Jatim yang dilakukan Indikator Politik Indonesia, Rabu (27/6).
Pasangan yang diusung Partai Golkar, Partai Demokrat dan PAN itu unggul jauh dari pasangan nomor urut 2, Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarno. Selisihnya bahkan mencapai 7,42 persen.
Khofifah-Emil tercatat telah mengantongi 53,71 persen. Sementara pasangan Saifullah-Puti tercatat baru mengantongi 46,29 persen suara.
Suara masuk data yang menjadi basis perhitungan tercatat telah mencapai 86,67 persen. (gir/jpnn)
Berdasar hasil quick count Pilkada Jatim, hampir dipastikan pasangan Khofifah – Emil bakal memimpin Jatim untuk lima tahun ke depan.
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Pilkada Dramatis: Paling Sial Rohidin Mersyah, Jakarta Bisa Berdarah-darah
- Dramatik Datar
- Pertebal Dukungan ke Luluk-Lukman, Sukarelawan Cantiq Surabaya Gelar Konvoi
- Ingin Pembangunan Jatim Dilanjutkan, Kaesang Dukung Khofifah-Emil
- Hari Terakhir Kampanye, Khofifah Tegaskan Jatim Gerbang Baru Nusantara untuk Rakyat
- Aksi Nyata Memenangkan Khofifah-Emil, Gokil Gaspoll Gelar Tebus Minyak Murah di Surabaya