Rachel Maryam Lolos ke Senayan
Rabu, 06 Mei 2009 – 15:37 WIB

Rachel Maryam Lolos ke Senayan
JAKARTA – Satu lagi artis melenggang ke Senayan. Kali ini giliran Rachel Maryam Sayidina, yang memastikan diri menjadi anggota DPR melalui Partai Gerindra. Di daerah pemilihan Jabar 2, dia satu-satunya caleg dari Gerindra yang bakal meyandang predikat sebagai wakil rakyat. Perolehan suara artis kelahiran Bandung 1980 yang rajin mengikuti Prabowo Subianto keliling Indonesia untuk kampanye pileg lalu, mencapai 25.540 suara.
Data tersebut berdasarkan hasil penghitungan Pusat Reformasi Pemilu Centre for Electoral Reform (Cetro). Data Cetro ini disebar ke wartawan yang biasa meliput acara penghitungan suara manual oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) di hotel Borobudur, Jakarta, Pusat.
Di dapil Jabar 2 ini, ada dua artis lagi yang menurut perhitungan Cetro bakal lolos ke Senayan. Rieke Dyah Pitaloka meraup 80.681 suara. Perolehan suaranya mengalahkan Taufiq Kiemas yang mencapai 76.476 suara. Rieke dan suami Megawati Soekarnoputri itu merupakan caleg PDI Perjuangan dari dapil Jabar 2 yang bakal duduk di DPR.
Sementara itu, artis satu lagi adalah Theresia EE Pardede. Caleg dari Partai Demokrat itu mampu mendapatkan suara sebanyak 21.672 suara. Dari dapil Jabar 2 ini, partainya Susilo Bambang Yudhoyono ini diperkirakan bisa mengirimkan tiga kadernya ke Senayan. Selain There adalah Adjeng Ratna Suminar dengan raihan suara 142.607. Suara Adjeng ini merupakan tertinggi di dapil Jabar 2 itu. Satu lagi dari Demokrat adalah Roestanto Wahidi yang mendapatkan 55.855 suara. (sam/JPNN)
JAKARTA – Satu lagi artis melenggang ke Senayan. Kali ini giliran Rachel Maryam Sayidina, yang memastikan diri menjadi anggota DPR melalui
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Eks Pimpinan KPK Anggap Pembahasan RUU Kejaksaan, Polri, dan TNI Bermasalah
- Ungkap Keprihatinan, Bamsoet: Indonesia Butuh Strategi Baru untuk Berantas Korupsi
- GPA Apresiasi Penyelenggaraan Retret Kepala Daerah yang Digelar Presiden dan Mendagri
- Gerakan Rakyat Bakal Jadi Parpol, Lalu Dukung Anies, Pengamat Ungkap Indikasinya
- Slamet Ariyadi DPR: BPI Danantara Mendorong Peningkatan Perekonomian Nasional Berkelanjutan
- APTISI Siap Laporkan Oknum DPR yang Diduga Mainkan Anggaran KIP Kuliah ke MKD