Rachel Maryam Tak Hadiri Sidang Perdana
Rabu, 28 April 2010 – 07:51 WIB
JAKARTA - Sidang gugatan cerai Rachel Maryam kepada suaminya, Muhamad Akbar Pradana atau yang akrab disapa Ebes, dijadwalkan berlangsung di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan hari ini, Rabu (28/4). Tapi, Rachel memastikan tidak bisa hadir pada sidang perdana itu. Ketidakhadirannya dalam sidang, kata Rachel, bukan lantaran dirinya tidak mau bertemu Ebes. "Komunikasi saya dengan Ebes masih berjalan dengan baik. Kalau tidak percaya, kalian tanyakan langsung kepada dia. Kebetulan besok saya ada agenda, jadi nggak bisa hadir," jelas kelahiran Bandung, Jawa Barat, 20 April 1980 tersebut.
"Saya besok tidak hadir. Saya sudah serahkan kepada kuasa hukum saya untuk mewakili. Sebab, besok ada agenda tugas di komisi," ucap artis yang juga anggota DPR dari Fraksi Gerindra itu saat ditemui di Terminal 2 E Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Selasa (27/4) setelah mendarat dari Singapura.
Baca Juga:
Menurut ibu satu anak itu, datang atau tidak dirinya dalam sidang tersebut tidak akan memengaruhi proses perceraian. Apa pun yang terjadi, Rachel bertekad menyelesaikan persoalan rumah tangganya di PA. "Setiap pasangan pasti tidak menginginkan hal ini terjadi. Tetapi mau gimana lagi, kalau sudah terjadi seperti ini," ujarnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Sidang gugatan cerai Rachel Maryam kepada suaminya, Muhamad Akbar Pradana atau yang akrab disapa Ebes, dijadwalkan berlangsung di Pengadilan
BERITA TERKAIT
- Armor Toreador Divonis 4, 5 Tahun Penjara, Begini Tanggapan Pihak Cut Intan Nabila
- Ari Lasso: Berkat Anda dan Semua Pemain, Permainan Timnas Lebih Enak Ditonton
- Prilly Latuconsina dan Omara Esteghlal Pacaran, Bagikan Momen Liburan
- Rendy Kjaernett Blak-Blakan, Jarang Bertemu Sang Ayah
- Ikhtiar FESMI Wujudkan Jaminan Sosial bagi Musisi dan Pekerja di Bidang Musik
- Jarwo Kwat Sedih Banget Lihat Kondisi Abah Qomar Masih Lemah