Rachel Vennya Kabur dari Karantina, Irjen Fadil Imran: Kami Usut Tuntas!
jpnn.com, JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran angkat bicara terkait kasus kaburnya Selebritas Instagram Rachel Vennya saat menjalani karantina di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet Pademangan.
Irjen Fadil Imran menegaskan bahwa pihaknya akan mengusut tuntas kasus tersebut tanpa pandang bulu.
"Masalah karantina, Polda Metro Jaya akan mengusut tuntas. Ini sebagai jawaban," kata Irjen Fadil Imran di Jakarta, Senin (18/10).
Jenderal bintang dua Polri itu menambahkan pihaknya tidak hanya akan mengusut tuntas kasus Rachel Vennya yang kabur dari karantina.
Namun, lanjut Irjen Fadil Imran, Polda Metro Jaya juga akan memberantas praktik mafia karantina.
Menurut dia, semua itu dilakukan polisi demi keselamatan masyarakat.
"Kami akan mengusut tuntas tanpa pandang bulu terhadap siapa saja yang terlibat dalam mafia karantina," ujarnya.
Seperti diketahui, Selebgram Rachel Vennya kabur saat menjalani karantina di RSDC Wisma Atlet Pademangan usai berlibur dari luar negeri.
Irjen Fadil Imran menegaskan akan mengusut tuntas kasus Rachel Vennya kabur dari proses karantina. Dia menegaskan Polda Metro Jaya juga akan memberantas mafia karantina.
- 3 Berita Artis Terheboh: Azizah Sindir Rachel Venyya, Salim Nauderer Mau Lapor Polisi
- Bantah Selingkuh dengan Azizah Salsha, Salim Nauderer Siap Ambil Langkah Hukum
- Heboh Isu Selingkuh, Azizah Salsha Diduga Sindir Rachel Vennya, Begini Katanya
- Bantah Selingkuh dengan Istri Pratama Arhan, Salim Nauderer Bilang Begini
- Tegas, Salim Nauderer Sebut Putus dari Rachel Vennya Bukan karena Azizah Salsha
- Heboh Selingkuh dengan Azizah Salsha, Salim Nauderer Akhirnya Buka Suara