Rachland: Kita Berhadapan dengan Masalah yang Sangat Serius

"Penting bagi tiap parpol untuk menggunakan fraksinya di DPR untuk menyoal masalah ini. Jangan sampai mereka ikut jadi korban hanya karena memiliki pilihan politik yang berbeda," tutur Rachland.
Akun Ketua BEM UI Leon Alvinda Putra di WhatsApp dan Instagram diretas pihak tak dikenal. Namun, peretasan hanya berlangsung singkat kemudian bisa dipulihkan kembali.
Peretasan ini terjadi setelah BEM UI memasang foto Jokowi: The King of Lip Service di Twitter pada Sabtu (26/6).
"Iya (akun saya diretas, red), tetapi sudah balik," kata Leon saat dihubungi, Senin (28/6).
Selain Leon, pada Senin ini ada langkah peretasan akun Kepala Biro Hubungan Masyarakat BEM UI 2021 Tiara di WhatsApp. Akun Tiara telah keluar dan tidak bisa diakses dari telepon genggam.
"Hingga saat ini akun WhatsApp Tiara belum dapat diakses kembali," ungkap Leon.
Seperti Tiara, nasib yang sama diterima Kepala Departemen Aksi dan Propaganda BEM UI Syahrul Badri pada Minggu (27/6).
Badri hingga kini tidak bisa mengakses akunnya di Instagram menyusul unggahan tentang surat pemanggilan pengurus BEM UI oleh pihak rektorat kampus ternama tersebut. (ast/jpnn)
Politikus Partai Demokrat Rachland Nashidik menanggapi upaya peretasan terhadap akun milik beberapa pengurus BEM UI.
Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- UI Tidak Undang TNI Hadir ke Acara Mahasiswa di Pusgiwa
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, Jubir PSI: Silaturahmi Idulfitri kok Dicurigai?
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu