Rachmawati Soekarnoputri Ditangkap, Dibawa ke Mako Brimob

jpnn.com - JAKARTA - Rachmawati Soekarnoputri ditangkap dan dibawa ke Mako Brimob, Jumat (2/12) pagi tadi.
Dikabarkan ada tujuh orang lainnya yang diamankan, yang menurut kabar yang beredar, diduga karena kasus dugaan makar.
Kuasa hukum Rahmawati, Aldwin membenarkannya. "Iya benar dibawa ke Mako Brimob tadi pagi," ujar Aldwin saat dihubungi Jumat (2/12).
Menurut Aldwin ada anggota polisi yang datang ke rumah Rachmawati sekitar pukul 06.00 WIB. Kemudian membawa kliennya atas dugaan makar.
"Katanya sih makar, dibawa ke Mako," ujar dia.
Namun Aldwin mengaku tidak tahu kenapa Rachmawati dibawa ke Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok.
Dia mengaku akan membeber kronologis lebih lengkap setelah dirinya tahu peristiwa ini lebih detail lagi.
Selain Rachmawati, ada sejumlah nama lain yang dikabarkan juga ikut tertangkap.
JAKARTA - Rachmawati Soekarnoputri ditangkap dan dibawa ke Mako Brimob, Jumat (2/12) pagi tadi. Dikabarkan ada tujuh orang lainnya yang diamankan,
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'ruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional