Radar AS Mulai Aktif Pantau Selat Malaka
Rabu, 07 Januari 2009 – 01:42 WIB

Radar AS Mulai Aktif Pantau Selat Malaka
JAKARTA – Keamanan Selat Malaka semakin terjaga. Jalur utama kapal-kapal dagang dari Tiongkok itu kini diawasi radar baru dari Amerika Serikat. Sebanyak 12 radar pengawas pantai (coastal radar) yang dibangun di sepanjang Selat Malaka mulai dioperasikan. Tedjo menjamin, pengawasan di selat terpadat di dunia itu akan semakin mudah. ”Kejahatan yang terjadi dapat semakin ditekan,” katanya. Dari 12 radar itu, delapan radar sumbangan Amerika Serikat. Empat radar sisanya dibeli menggunakan dana APBN senilai Rp 40 miliar.
Kepala Staf TNI-AL (KSAL) Laksamana Tedjo Edhy Purdijatno mengatakan, pembangunan radar sudah selesai Desember 2008. Radar itu juga telah beroperasi di lokasi masing-masing. ”Tinggal menunggu proses integrasi, secepatnya,” kata Tedjo di Jakarta, Selasa (06/1).
Baca Juga:
KSAL menjelaskan, proses integrasi masih berjalan karena masing-masing radar memiliki karakteristik dan kemampuan masing-masing. ”Jika sudah terintegrasi, radar akan terpusat di Batam,” katanya.
Baca Juga:
JAKARTA – Keamanan Selat Malaka semakin terjaga. Jalur utama kapal-kapal dagang dari Tiongkok itu kini diawasi radar baru dari Amerika Serikat.
BERITA TERKAIT
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan
- Dendi Budiman: Miskinkan Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja