Raffi Ahmad dan Arbi Leo Akan Bangun Resort & BeachClub di Gunung Kidul

Raffi Ahmad dan Arbi Leo Akan Bangun Resort & BeachClub di Gunung Kidul
Raffi Ahmad saat berkunjung ke Pantai Krakal, Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta. Foto: dokumentasi Tim Arbi Leo

jpnn.com, JAKARTA - Raffi Ahmad berencana membangun Resort dan Beach Club bernama Bekizart di Pantai Krakal, Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta.

Hal ini diutarakan Raffi saat melakukan kunjungan ke lokasi tersebut bersama pengusaha Yogyakarta Arbi Leo.

Resort dan beach club Bekizart ini didesain dengan konsep yang eksklusif dan modern, menggabungkan keindahan alam Pantai Krakal dengan fasilitas-fasilitas yang mewah dan lengkap.

"Mohon doanya segera dilancarkan, Insyaallah awal 2023 kami mulai pembangunan untuk Villa, BeachClub, dan Resort Spa. Maju terus pariwisata dan ekonomi bangsa," ucap Raffi, Sabtu (16/12).

Tempat wisata ini merupakan project PT Agung Rans Bersahaja Indonesia (ARBI). Kunjungan itu juga sekaligus dilakukan peletakan batu pertama.

"Momen peletakan batu pertama Resort dan Beach Club Bekizart PT ARBI, Gunung Kidul, Yogyakarta," kata Arbi Leo.

Bekizart diharapkan akan menjadi destinasi liburan yang populer bagi wisatawan lokal maupun mancanegara.

“Selain itu, Bekizart dapat meningkatkan pariwisata di daerah Gunung Kidul dan memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal,” tuturnya. (mcr4/jpnn)

Raffi Ahmad berencana membangun Resort dan Beach Club bernama Bekizart di Pantai Krakal, Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta.


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News