Raffi Ahmad Ingat Masa Kecil, Lomba Agustusan

jpnn.com - JAKARTA -- Peringatan HUT Kemerdekaan RI punya makna tersendiri buat Raffi Ahmad. Presenter yang pernah terjerat kasus narkoba itu berjanji menjadikan spirit kemerdekaan mengisinya dengan hal-hal positif.
"Mari kita isi kemerdekaan dengan hal-hal positif aja. Saya sebagai MC akan terus menghibur, jangan lakukan yang negatif," kata Raffi Ahmad di Studio RCTI Kebon Jeruk Jakarta Barat, Sabtu (17/8).
Mantan kekasih Yuni Shara ini juga melontarkan harapannya ke pemerintah. Raffi meminta pemerintah lebih peduli kepada hal apapun yang berhubungan dengan masyarakat.
Sebaliknya, Raffi juga meminta kepada masyarakat untuk terus men-support pemerintah. "Masyarakat juga harus ikut bertanggung jawab, saling membantu aja," ungkapnya.
Raffi juga punya kenangan manis masa kecil setiap perayaan hari Merdeka. Salah satunya adalah ikutan lomba dengan teman-teman di kompleks perumahannya.
"Dulu sering di kompleks rumah seru-seruan sama teman-teman yang lain," kata Raffi. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Peringatan HUT Kemerdekaan RI punya makna tersendiri buat Raffi Ahmad. Presenter yang pernah terjerat kasus narkoba itu berjanji menjadikan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- Disebut Sebagai Istri Durhaka, Paula Verhoeven: Saya Manusia Biasa...
- Inul Daratista Ungkap Kenangan dan Pesan Tidak Terlupakan dari Titiek Puspa
- 3 Berita Artis Terheboh: Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana, Paula Verhoeven Difitnah
- Terikat Jalan Setan, Ketika Dunia Gaib Menembus Peradaban Modern
- Revelino Sebut Lisa Mariana Menghilang setelah Mengaku Hamil