Raffi Ahmad Jawab Kabar Maju dalam Pilkada Jawa Tengah 2024
jpnn.com, JAKARTA - Aktor sekaligus presenter, Raffi Ahmad dikabarkan akan maju dalam Pilkada Jawa Tengah 2024.
Dia disebut-sebut bakal menjadi calon wakil gubernur berpasangan dengan calon gubernur yang kini menjabat sebagai Bupati Kendal, Dico Ganinduto.
Tidak sekadar kabar angin, Raffi Ahmad mengaku terkejut saat pertama kali mendengar ajakan tersebut dari Bupati Kendal.
Suami Nagita Slavina itu bahkan belum bisa memberi jawaban gamblang terkait ajakan maju dalam Pilkada Jawa Tengah 2024..
"Begini, kalau saya ini, orangnya enggak pernah ngomong enggak, enggak pernah ngomong iya. Segala sesuatu itu, tetapi sebelumnya, terima kasih mas atas ajakannya," kata Raffi Ahmad di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (28/5).
Bos RANS Entertainment itu belum memberi jawaban karena merasa butuh berdiskusi terlebih dahulu dengan keluarga besar.
Raffi Ahmad mengatakan bahwa dunia politik merupakan hal yang baru bagi dirinya.
"Biar saya ngobrol sama keluarga, sama istri," jelas pria berusia 37 tahun itu.
Aktor sekaligus presenter, Raffi Ahmad dikabarkan akan maju dalam Pilkada Jawa Tengah 2024.
- Mendes Yandri Puji Ide dan Kreativitas Bisnis Warga Kabupaten Sukabumi
- Hasil Pilkada 8 Daerah dengan Calon Tunggal Digugat ke MK, Pertanda Apa?
- Banyak Banget, Ada 312 Hasil Pilkada yang Digugat ke Mahkamah Konstitusi
- Kapan Pelantikan Kepala Daerah Terpilih Hasil Pilkada? Ketua KPU Bilang Begini
- Berkat Kekompakan TNI-Polri, Pengamanan Pilkada Siak Jadi Role Model di Riau
- KPU Sukabumi Ungkap Penyebab Turunnya Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024