Raffi Ahmad Minta Nagita Slavina Bersabar

jpnn.com, JAKARTA - Pasangan artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina belum lama ini merayakan ulang tahun pernikahan yang ke-3.
Bisa hidup bersama selama tiga tahun bukan perkara mudah bagi keduanya.
Terlebih, hampir setahun belakangan, rumah tangga mereka kerap diwarnai isu tak sedap.
Salah satunya mengenai isu adanya hubungan spesial Raffi dengan Ayu Ting Ting.
Meski Raffi dan Ayu membantah kabar tersebut, namun sampai saat ini isu tersebut belum juga surut.
Hal ini pun disadari bapak satu anak tersebut. Karena itu, pria 30 tahun ini meminta Nagita bisa sabar menghadapi masalah yang ada.
Terlebih, saat ini Raffi tengah menjadi aktor yang sedang naik daun dan diidolakan banyak wanita.
“Gak gampang jadi istri Raffi Ahmad. Apalagi dengan gaya gue yang seperti ini. Sabar ya,” ucap Raffi kepada istrinya.(chi/jpnn)
Ketenaran Raffi Ahmad disadarinya berdampak bagi keharmonisan keluarganya, terlebih dengan adanya isu orang ketiga.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Video Dancenya Diunggah Ulang Jennie BLACKPINK, Ayu Ting Ting: Senang Banget
- Kemenag Luncurkan Kurikulum Berbasis Cinta, Raffi Ahmad Puji Lulusan Madrasah
- Ayu Ting Ting Ungkap Tradisi Lebaran Versi Keluarga
- Jadwal Syuting Padat saat Ramadan, Ayu Ting Ting Ungkap Cara Bagi Waktu Istirahat
- Sebut Wendi Cagur Sudah Membaik, Ayu Ting Ting: Butuh Istirahat Dahulu
- 3 Berita Artis Terheboh: Codeblu Diperiksa, Ayu Ting Ting ke Rumah Sakit