Raffi Bebas Karena Rekomendasi Dokter

Raffi Bebas Karena Rekomendasi Dokter
Raffi Bebas Karena Rekomendasi Dokter
JAKARTA -- Raffi Ahmad akhirnya bisa menghirup udara bebas. Hal ini dikarenakan, artis sekaligus presenter ini dibebaskan Badan Narkotika Nasional (BNN) dengan status rehabilitasi jalan.

"Setelah yang bersangkutan (Raffi) menjalani masa rehab di Lido. Atas rekomendasi dokter, yang bersangkutan sudah bisa jalani rehab jalan. Jadi bisa tinggal di rumah sambil nanti tetap melakukan konsultasi dan tetap di bawah pengawasn tim dokter dari BNN," ujar Deputi Pemberantasan BNN Irjen Pol Benny Mamoto, saat jumpa pers di Kantor BNN, Cawang, Jakarta Timur, Sabtu (27/4).

Ia mengatakan, Raffi menjalani rehabilitasi jalan karena Raffi menyatakan tidak akan mau lagi terpengaruh atau dipengaruhi pihak manapun untuk konsumsi narkoba. "Atau zat-zat yang merugikan diri sendiri," tambah Benny.

Diketahui, Raffi sudah mendekam di Panti Rehabilitasi Lido selama tiga bulan dari enam rekomendasi dokter. "Ini (rawat jalan Raffi) merupakan rekomendasi dokter," tutup jenderal bintang dua ini. (ian/jpnn)

JAKARTA -- Raffi Ahmad akhirnya bisa menghirup udara bebas. Hal ini dikarenakan, artis sekaligus presenter ini dibebaskan Badan Narkotika Nasional


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News