Rahasia Bahagia Jessica Simpson
Terus Belajar Mencintai Diri Sendiri
Kamis, 28 Oktober 2010 – 12:21 WIB

Rahasia Bahagia Jessica Simpson
KEHIDUPAN Jessica Simpson tidak berjalan mulus. Dia mengalami perceraian dan sejumlah kegagalan cinta. Karir menyanyi Simpson pasang surut. Dia juga diterpa gosip tiada henti tentang bobot tubuhnya yang naik turun seperti yoyo. Simpson berusaha melalui semua dengan baik. Kini dia pun menyatakan, "Sedang bahagia luar biasa. Belum pernah sebahagia ini sebelumnya." Saat ini Simpson menjalin kasih dengan pemain American football Eric Johnson. Mantan istri Nick Lachey tersebut mengatakan sudah sangat cocok dengan pria yang baru menyandang status duda itu. "Dia (Eric) benar-benar membuat saya bahagia. Dia membawa cahaya dalam hidup ini dan membuat saya merasa nyaman menjadi diri sendiri. Sangat menyenangkan bersama seseorang yang mendoakan kita untuk alasan yang benar," tutur dia kepada tamu acara yang dipandu Maria Shriver itu.
Perasaan itu bisa muncul karena Simpson sudah tahu caranya. Yaitu, belajar tiada henti untuk mencintai diri sendiri. Hal tersebut dia ungkap saat menjadi pembicara di acara konferensi perempuan di Long Beach, California, Selasa (26/10).
Baca Juga:
"Semua berubah ketika saya berulang tahun ke-30 Juli lalu. Saya betul- betul merasakan pergantian di dalam tubuh. Saya memiliki kekasih, keluarga, dan teman. Momen seperti itu menjadi begitu luar biasa. Saya mencintai perempuan yang ada dalam diri saya," katanya seperti dikutip Daily Mail.
Baca Juga:
KEHIDUPAN Jessica Simpson tidak berjalan mulus. Dia mengalami perceraian dan sejumlah kegagalan cinta. Karir menyanyi Simpson pasang surut. Dia juga
BERITA TERKAIT
- Wow, Rose BLACKPINK Masuk Daftar 100 Tokoh Paling Berpengaruh 2025 TIME
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- Disebut Sebagai Istri Durhaka, Paula Verhoeven: Saya Manusia Biasa...
- Inul Daratista Ungkap Kenangan dan Pesan Tidak Terlupakan dari Titiek Puspa
- 3 Berita Artis Terheboh: Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana, Paula Verhoeven Difitnah