Rahasia Mesin 4-Silinder Turbo Paling Ganas di Dunia Milik Mercedes AMG

Rahasia Mesin 4-Silinder Turbo Paling Ganas di Dunia Milik Mercedes AMG
Mesin 4-silinder 2.0L berkode M 139 diklaim paling ganas di dunia. Foto: Mercedes

Dinding silinder ruang bakar dilapisi NANOSLIDE, sehingga meminimalisir terjadinya gesekan antara piston dan silinder. Dindingnya sangat licin serupa kaca. NANOSLIDE dikembangkan khusus oleh Daimler AG dan terproteksi oleh paten lebih dari 90 paten keluarga dan tambahan 40 paten lagi.

Coating pertama sudah digunakan pada AMG M 156 memungkinkan mesin AMG berumur lebih panjang dan juga ditemukan pada mesin Formula 1 yakni Mercedes-AMG Petronas Motorsport.

“Kami telah membuat standar di segmen ini dengan mesin sebelumnya. Mesin menpat silinder terbaru yang fundamental inimemberi tantangan hadirkan lebih baik,” kata Chairman of Mercedes-AMG GmbH, Tobias Moers.

“Kami berhasil dengan hadirkan solusi yang revolusioner. hadirnya mesin M 139, kembali menunjukkan keahlian dalam mesin di Mercedes-AMG.” 

“Tidak hanya output per liter yang tak tertandingi untuk mesin turbocharger, tingkat efisiensi yang tinggi juga menunjukkan bahwa mesin pembakan internal masih memiliki potensi lebih lanjut.”

Setiap mesin Mercedes-AMG dibuat oleh tangan terampil dan bertanggung jawab atas karyanya, alias “One Man, One Engine”. Fasilitas Mercedes-AMG di Affalterbach ini sudah menerapkan industri 4.0. (mg8/jpnn)


Divisi khusus Mercedes AMG telah menyelesaikan produksi mesin 4-silinder paling ganas di dunia. Mesin dengan kode M139 ini memiliki kapasitas 2.0-liter berinduksi turbocharger.


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News