Rahasia Sukses Cinta Laura
Selasa, 07 Agustus 2012 – 05:42 WIB
Cinta Laura. Foto: Fedrik Tarigan/Jawa Pos
SURABAYA - Cinta Laura memiliki cara tersendiri dalam menghibur penggemarnya yang masih berusia belia. Bertempat di salah satu restoran cepat saji di Surabaya kemarin (6/8), Cinta mengajak puluhan fans ciliknya, yang mayoritas anak yatim, bernyanyi bersama. Namun, dia tetap tidak meninggalkan identitasnya sebagai orang Indonesia. "Ini harus di-combine. Banyak juga kebudayaan yang positif. Seperti sabar, hormat kepada yang lebih tua, suka menolong, dan yang pasti selalu taat terhadap norma yang ada," tutur dara yang sedang liburan kuliah dari Columbia University, New York, itu.
Dara kelahiran Jerman tersebut juga berbagi cerita tentang kiat menjadi sosok yang cerdas dan mampu bergaul secara internasional. "Yang pertama, tentu kita harus menguasai bahasa asing. Minimal bahasa Inggris," ucap Cinta yang kemarin sekaligus mengenalkan album terbarunya.
Baca Juga:
Setelah itu, seseorang yang sukses, imbuh Cinta, juga mampu mengaplikasikan kebudayaan positif dari berbagai tempat. Gadis yang pada 17 Agustus mendatang berusia 19 tahun itu mencontohkan, karena kuliah di luar negeri, tepatnya di Amerika Serikat, dirinya banyak belajar mengenai disiplin, tepat waktu, dan bekerja keras pantang menyerah sesuai kepribadian orang Amerika.
Baca Juga:
SURABAYA - Cinta Laura memiliki cara tersendiri dalam menghibur penggemarnya yang masih berusia belia. Bertempat di salah satu restoran cepat saji
BERITA TERKAIT
- Billy Syahputra Klarifikasi Kabar Akan Pindah ke Kota Asal Vika Kolesnaya
- Dapat 6 Juta Penonton, Jumbo Kembali Cetak Rekor Baru
- Thy Art Is Murder Siap Mengentak Hammersonic Convention Road to 10th Anniversary
- Pengakuan Dinar Candy Setelah Menjenguk Nikita Mirzani di Tahanan
- Raffi Ahmad Ungkap Kondisi Setelah Jatuh dari Sapi
- 3 Berita Artis Terheboh: Saran Hotman Paris, Paula Verhoeven Bawa Bukti