Raheem Sterling Berpeluang Besar Naik Pangkat

jpnn.com, LONDON - Gelandang Manchester City Raheem Sterling berpeluang menjadi kapten Tim Nasional Inggris dalam laga melawan Belanda pada UEFA Natins League di Estádio D. Afonso Henriques, Guimaraes, 7 Juni 2019.
Pasalnya, Harry Kane yang merupakan kapten pertama belum pulih dari cedera ligamen lateral kaki kiri.
Perhitungan dokter tim Tottenham Hotspur, Kane sudah bisa tampil lagi dalam laga final Liga Champions melawan Liverpool di Wanda Metropolitano, Madrid, 2 Juni nanti.
BACA JUGA: Anda Mau Tahu Kenapa Guardiola Memarahi Sterling saat Perayaan Gelar Juara Piala FA?
Laga itu cuma berselang lima hari sebelum Inggris berjumpa Timnas Belanda. Pelatih Inggris Gareth Southgate mengatakan, tak ada keraguan dalam dirinya untuk menjatuhkan pilihan kepada Sterling.
''Raheem sudah berada dalam daftar calon pemimpin kami sekarang. Dia telah memenuhi hal itu dengan cemerlang sepanjang 12 bulan terakhir,'' kata Southgate dikutip Goal.
Dia menyebut Sterling sudah berubah. Menurut Southgate, Sterling sudah bisa bersikap dewasa.
''Lihat seberapa dia dewasa sekarang dengan apa yang terjadi dengannya di dalam atau di luar lapangan. Saya pikir dia menyadari itu,'' sambung Southgate.
Gelandang Manchester City Raheem Sterling berpeluang menjadi kapten Tim Nasional Inggris dalam laga melawan Belanda pada UEFA Natins League di Estádio D. Afonso Henriques, Guimaraes, 7 Juni 2019.
- Kevin De Bruyne Berpisah dengan Manchester City di Akhir Musim Ini
- Pengabdian 10 Tahun Kevin de Bruyne di Manchester City Berakhir
- Cedera Pergelangan Kaki, Erling Haaland Bakal Absen Memperkuat Manchester City
- Liga Inggris: Manchester City Takluk 0-1 dari Nottingham Forest
- Nottingham Forest vs Man City, Pep Guardiola Sanjung Penampilan The Tricky Trees Musim Ini
- Rodri Kembali Berlatih Pascacedera Lutut Parah