Rahmat Effendi Ditangkap KPK, Tri Adhianto: Pak Wali Berkontribusi Besar

jpnn.com, BEKASI - Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto menilai sosok Rahmat Effendi adalah figur yang berperan besar dalam pembangunan Kota Bekasi.
Hal itu disampaikan Mas Tri, sapaan akrabnya, setelah apel di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Senin (10/1) pagi.
"Bagaimanapun juga Pak Wali merupakan figur yang telah memberikan suatu kontribusi yang besar terkait dengan pembangunan yang ada di Kota Bekasi," kata Mas Tri.
"Termasuk dasar-dasar pemerintahan atau kehidupan berbangsa dan bernegara. Banyak hasil proses pembangunan yang sudah dirasakan hari ini," sambung Mas Tri.
Dia juga mendoakan Rahmat Effendi yang saat ini menjalani pemeriksaan KPK agar tegar dan kuat menghadapi proses tersebut.
"Saya orang pertama merasa sedih atas insiden tersebut, saya turut prihatin, semoga Bang Pepen dan keluarga diberi kesabaran dan kekuatan menghadapi permasalahan tersebut," ujar Tri.
Mas Tri juga memastikan pelayanan publik di Kota Bekasi tetap berjalan normal.
"Saya berharap semua dapat berjalan dengan pelayanan tidak boleh terhenti sesuai dengan apa yang disampaikan oleh Pak Gubernur," ujar Mas Tri.
Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto menilai sosok Rahmat Effendi adalah figur yang berperan besar dalam pembangunan Kota Bekasi, simak selengkapnya.
- Sentil Perlakuan KPK terhadap Agustiani Tio, Hasto: Ini Tidak Manusiawi!
- Maqdir Sebut KPK Bangun Narasi Keliru Soal Peran Hasto dalam Kasus Harun Masiku
- 7 Saksi dari JPU Tak Bisa Buktikan Kesalahan Hasto, Maqdir Bilang Begini
- Demi Uji Klaim Wahyu, Pengacara Hasto Minta Rekaman CCTV Ruang Rokok Bisa Diputar
- Kubu Hasto Minta KPK Buka CCTV Momen di Ruang Merokok yang Diklaim Wahyu Setiawan
- Kalimat Windy Idol Setelah Diperiksa KPK: Rusak Semua!