Rahmat Saleh Mendorong BPN Aktif Menyosialisasikan Sertifikat Elektronik

Rahmat Saleh Mendorong BPN Aktif Menyosialisasikan Sertifikat Elektronik
Anggota Komisi II Fraksi PKS DPR Rahmat Saleh saat kunjungan ke Kantor BPN Padang, beberapa waktu lalu. Foto: Source for JPNN.com.

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Komisi II DPR Rahmat Saleh mendorong Kementerian Agraria dan Tata Ruang / Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) aktif melakukan sosialisasi kepada masyarakat soal percepatan digitalisasi sertifikat.

Legislator Partai Keadilan Sejahtera ini menilai bahwa digitalisasi sertifikat tanah akan meningkatkan efisiensi dan keamanan dalam administrasi pertanahan.

Menurut Rahmat, masih banyak masyarakat yang belum memahami sistem sertifikat elektronik. Oleh karena itu, dia mengingatkan BPN untuk lebih aktif melakukan sosialisasi.

"Humas BPN harus lebih proaktif dalam memberikan pencerdasan kepada masyarakat. Jangan biarkan isu-isu negatif berkembang tanpa ada penjelasan yang jelas," kata Rahmat Saleh, Senin (3/3).

Sebelumnya, Rahmat Saleh dalam kunjungan ke Kantor BPN Kota Padang, Sumatera Barat, Senin (24/2), turut menyoroti permasalahan mafia tanah yang masih meresahkan masyarakat.

Dia mendesak BPN untuk berkolaborasi dengan pemerintah daerah guna mempercepat penyelesaian laporan terkait sengketa tanah.

Rahmat berharap kerja sama lintas sektor dapat mempercepat administrasi pertanahan dan memberikan kepastian hukum bagi masyarakat.

Legislator PKS asal Sumbar ini juga menyatakan bahwa sertifikat tanah konvensional tetap berlaku, sementara sertifikat elektronik atau sertifikat digital menjadi alternatif yang lebih efisien dan aman.

Anggota Komisi II DPR Rahmat Saleh mendorong Kementerian ATR/BPN aktif menyosialisasikan percepatan digitalisasi sertifikat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News