Raih Dua Kemenangan Beruntun, Prancis Jaga Asa di FIBA World Cup 2023
jpnn.com - Timnas basket Prancis melanjutkan tren positif di FIBA World Cup 2023 saat berhadapan melawan Iran.
Dalam laga yang digelar di Indonesia Arena, Jakarta, Kamis (31/8/2023), tim asuhan Vincent Collet itu menang dengan skor 82-55 atas Hamed Haddadi cum suis.
Pada pertandingan ini Elie Okobo menjadi pendulang angka terbanyak buat tim berjuluk Les Bleus dengan 13 poin.
Nando De Colo dan dan Guerschon Yabusele tercatat di laga ini masing-masing mencetak 12 poin, dan 11 angka.
Pada laga ini pelatih Timnas basket Prancis, Vincent Collet mengaku tim asuhannya menunjukkan semangat tidak kenal menyerah.
Terbukti kendati sudah tidak punya peluang lolos ke delapan besar, Nicolas Batum dan kawan-kawan tetap berjuang meraih kemenangan.
“Kami masih kesulitan dalam menyerang. Saya senang di laga ini pertahanan kami agak membaik. Para pemain bertahan mencoba berbenah pada setiap pertandingannya,” ungkap pelatih kelahiran 6 Juni 1963 itu.
Senada dengan Collet, topskor Timnas basket Prancis di laga ini yakni Elie Okobo mengatakan hal serupa.
Timnas basket Prancis melanjutkan tren positif di FIBA World Cup 2023 saat berhadapan melawan Iran
- Ditahan di Rutan, Ammar Zoni Sibuk Main Basket dan Jadi Humas Masjid
- Dewa United Cari Bibit Pebasket Muda Lewat Turnamen Elite Pro Championship
- Partai Final DBL Jakarta Championship 2024 Kembali Digelar di Indonesia Arena
- Pemimpin Iran: Serangan Israel Tak Bisa Dianggap Remeh
- Beban Berat Dipikul Johannis Winar Setelah Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Basket Putra
- LPDUK dan PERBASI Sepakat Kembangkan Industri Basket 3x3