Raih Kemenangan Tandang Perdana, Juventus Hapus Tren Buruk di 2 Laga
jpnn.com - Juventus mengakhiri tren buruk dalam dua laga terakhir dengan membungkam Torino pada pekan ke-10 Serie A 2022/23.
Sebelum mengalahkan Torino, Juventus menelan kekalahan dengan skor identik 0-2 masing-masing kontra AC Milan di Liga Italia dan Maccabi Haifa pada matchday keempat Liga Champions.
Tren buruk itu kemudian mereka patahkan dengan meraih kemenangan tipis 1-0 atas Torino di Olimpiade Grande Torino, Sabtu (14/10/2022) malam WIB.
Gol semata wayang Bianconeri dicetak Dusan Vlahovic pada menit ke-7'.
Selepas laga, orang paling bahagia dengan kemenangan tersebut ialah pelatih Juventus, Massimiliano Allegri.
Maklum, kemenangan melawan Torino menjadi hasil positif pertama untuk Juventus saat melakoni partai tandang musim ini.
Allegri menilai anak asuhnya pantas meraih kemenangan tersebut.
"Saya senang ini menjadi kemenangan tandang perdana kami di musim ini."
Juventus mengakhiri tren buruk dalam dua laga terakhir dengan mengalahkan Torino pada pekan ke-10 Serie-A Italia 2022/23
- Haaland Puji Guardiola: Dia Manager Terbaik di Dunia
- Darmizal Apresiasi Langkah Erick Thohir Mentransformasi Sepak Bola Nasional
- British School Jakarta dan SDN Pondok Jagung 02 Tumbangkan Juara
- Dukung Pertumbuhan Komunitas Lokal, SnackVideo Akan Bantu Sediakan Sarana Olahraga
- Kekuatan Merata, Ini 8 Tim Regional Surabaya & Solo yang Lolos Grand Finale Meet the World With SKF
- Hampir 2 Tahun Pimpin PSSI, Erick Thohir Sukses Bikin 94% Publik Happy