Raih Penghargaan Sebagai Legislator Lifetime Achievement, Herman Herry: Wartawan Mitra Utama Saya

Dalam kesempatan itu, Herman Herry menyampaikan permohonan pamit karena tidak lagi maju sebagai calon legislator di Pemilu 2024.
"Saya berharap kedepannya kita tetap dapat terus menjalin persaudaraan ini. Sukses terus untuk Teman-teman Wartawan Parlemen,” kata politikus senior PDI Perjuangan (PDIP) asal Nusa Tenggata Timur (NTT) itu.
Sementara itu, pengamat politik Universitas Al-Azhar, Ujang Komarudin, yang menjadi juri dalam KWP Award 2023 ini menilai kategori 'Legislator Lifetime Achievement' sangat pantas diberikan kepada Herman Herry.
Bagi dia, Herman Herry telah bekerja keras menyelasikan tugasnya sebagai 'tangan rakyat', khususnya warga NTT dalam membuat undang-undang atau payung hukum yang berpihak pada rakyat selama 20 tahun.
"20 tahun menjadi anggota DPR. Beliau sudah matang dari dapil NTT. Bagaimana masyarakat merasakan kinerja beliau, bagaimana masyarakat juga banyak membangun masyarakat di dapilnya juga. Ini lah yang sangat patut di beri apresiasi," kata Ujang.(fri/jpnn)
Anggota Komisi VII DPR RI Herman Herry meraih penghargaan sebagai 'Legislator Lifetime Achievement' dalam ajang KWP Award 2023.
Redaktur & Reporter : Friederich Batari
- Desain Unik wondr by BNI Raih Penghargaan iF Design Award 2025
- Komisi VI DPR Sidak Jasa Marga, Pastikan Kesiapan Arus Mudik Lebaran 2025
- Dinilai Menyebarkan Pesan Perdamaian, Yenny Wahid Terima Penghargaan
- Mendunia, Herco Digital Raih Penghargaan di Asia Tenggara
- Asuransi Kitabisa Raih Penghargaan dari OJK
- BSI Raih Tiga Penghargaan Bergengsi di Bulan Ramadan