Raih Super Tiket, 24 Atlet Muda Melaju ke Final Audisi Kudus
jpnn.com, BANDUNG - Sebanyak 24 atlet muda berbakat berhasil meraih super tiket dalam Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulu tangkis 2019. Mereka pun berhak melaju ke tahap final audisi yang akan diselenggarakan di Kudus.
Para peserta yang lolos itu merupakan atlet belia dari kelompok U11 (di bawah usia 11 tahun) dan kelompok U13 (di bawah usia 13 tahun), dan menjadi juara di tahap turnamen. Selain itu ada pula yang mendapatkan Super Tiket pilihan tim pencari bakat, yaitu pemain pillihan bertalenta istimewa. Tim pencari bakat itu terdiri dari Christian Hadinata, Fung Permadi, Lisu Pongoh, Denny Kantono, Yuni Kartika, Sigit Budiarto, Hastomo Arbi, Liliyana Natsir, Engga Setiawan, Bandar Sigit Pamungkaas, Sulaiman, dan Nimas Rani.
BACA JUGA: PB Djarum Kembali Berburu Atlet Muda Bermental Juara
"Bagi adik-adik yang berhasil mendapatkan Super Tiket, tetaplah berlatih, pacu semangat dan motivasi agar bisa bermain lebih baik lagi. Terlebih di Final Audisi akan bertemu dengan lawan-lawan yang lebih berat," ujar Manajer Tim PB Djarum Fung Permadi dalam siaran tertulisnya, Rabu (31/7).
"Sementara yang belum berhasil di Audisi Umum di Kota Bandung ini, jangan lantas kecewa lalu menganggap gagal diri. Masih ada kesempatan di kota-kota lainnya. Perlu diingat bahwa jatuh bangun merupakan bagian dari perjalanan para legenda bulutangkis Indonesia untuk meraih prestasi yang lebih baik," tambahnya.
BACA JUGA: 53 Pebulu Tangkis Muda Berhasil Raih Super Tiket
Sementara, Porgam Manager Bakti Olahraga Djarum Foundation Budi Darmawan mengatakan, program Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulu Tangkis tidak hanya semata upaya pencarian bibit berbakat dan regenerasi bulu tangkis.
“Audisi ini mendorong anak untuk berkompetisi dan mengenal nilai-nilai sportivitas. Mereka diajak untuk mengenal sportivitas dalam berolahraga sejak dini. Tidak hanya untuk menjadi seorang atlet, namun nilai-nilai universal ini kelak bermanfaat ketika mereka dewasa nanti," ujarnya. (jpnn)
Sebanyak 24 atlet muda berbakat berhasil meraih super tiket dalam Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulu tangkis 2019.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pelatnas Cipayung Mencari Pelatih Baru, Para Legenda Langsung Turun Gunung
- Pelatnas Cipayung Mencari Pelatih Baru, Para Legenda Langsung Turun Gunung
- Festival SenengMinton 2024 Seri 2: Upaya Menumbuhkan Kecintaan Bulu Tangkis di Level Usia Dini
- Kejurnas Antarklub PBSI 2024: Djarum dan Jaya Raya Saling Sikut di Semifinal
- Seusai Pensiun, Hendra Setiawan Telah Memiliki Rencana dengan Mohammad Ahsan, Apa Itu?
- Fun tetapi Kompetitif, WONDR by BNI BrightUp Cup 2024 Sukses Digelar di Jakarta