Raja Ampat Bisa Samai Bali
Wamen Pariwisata RI : Raja Ampat akan Menjadi Ikon Pariwisata Dunia
Sabtu, 20 Oktober 2012 – 03:29 WIB
Detik-detik puncak acara pembukaan Festival Bahari Raja Ampat ini ketika Wakil Menteri Pariwisata, didampingi Gubernur Papua Barat serta Bupati Raja Ampat menaiki tangga keatas panggung, sambil diiringi nyanyian yang dibawakan paduan suara Pemkab Raja Ampat. Ketiganya melangkah menuju 3 tifa (Alat music gendang khas Papua) yang telah disediakan. Selanjutnya, Wakil Menteri Pariwisata, Gubernur Papua Barat dan Bupati Raja Ampat, bersama-sama memukul tifa. Dengan membahananya bunyi alat music khas Papua ini, pertanda bahwa Fesival Bahari Raja Ampat tahun 2012 dibuka secara resmi.
Dalam sambutannya, Wakil Menteri Pariwisata Republik Indonesia, Dr. Sapta Nirwandar mengatakan, kalau Raja Ampat dikelola dengan baik, pastinya akan sama dengan Bali sebagai ikon pariwisata dunia. “Dan saya sangat optimis akan hal itu, karena nama Raja Ampat sudah mendunia,” kata Wamen Pariwisata RI sembari menceritakan, ada salah satu pengusaha hebat di Jakarta yang mengatakan padanya bahwa sebelum meninggal, ia harus menginjakan kakinya di Raja Ampat seperti yang dilansir Radar Sorong (JPNN Group), Jumat (19/10).
Bukan hanya itu lanjut Wamen, posisi Raja Ampat yang terletak di jantung segitiga karang (Coral Triagle) dunia dan tempat mencari makan semua ikan dunia, yang tentunya keindahan alam bahari dan keanekaragaman hayatinya tak perlu diragukan lagi. “Untuk membangun pariwisata di Raja Ampat, semua elemen harus bergandengan tangan. Saya sangat yakin kalau hal itu terjadi, Raja Ampat akan menjadi ikon pariwisata dunia,” tandasnya.
Usai Wamen membawakan sambutan singkatnya, warga masyarakat dan tamu undangan yang hadir dalam pembukaan Festival Bahari Raja Ampat tahun 2012 ini kembali menikmati hiburan dari artis ibukota asal Sorong, Edo Kondologit. Setelah itu, tamu undangan dan para pejabat dipersilahkan mengunjungi stand-stand pameran yang ada, selanjutnya menikmati tour wisata di pulau-pulau kecil di wilayah Raja Ampat. (iso)
WAISAI – Festival Bahari Raja Ampat, agenda tahunan Pemerintah Kabupaten Raja Ampat dimaksudkan untuk mengangkat khasanah alam bahari Raja
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil
- Jembatan Sungai Rokan Miring, Kendaraan Berat Dilarang Melintas
- Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar