Raja Salman ke Indonesia, Ini Harapan NasDem

jpnn.com - jpnn.com - Sekretaris Fraksi Partai NasDem DPR Syarif Abdullah Alkadrie mendorong pemerintah benar-benar memanfaatkan kunjungan kenegaraan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulziz al-Saud pada awal Maret mendatang. Menurutnya, pemerintah Indonesia bisa berfokus pada kerja sama ekonomi dan penambahan kuota haji.
"Kita sudah mendapat tambahan sepuluh ribu dari total kuota yang ada. Tentu, momen ini juga bisa menjadi kesempatan untuk membicarakan itu," katanya, Minggu (26/2).
Menurutnya, banyak aspek-aspek kerja sama lain yang bisa dibicarakan pemerintah Indonesia dengan Arab Saudi saat kunjungan Raja Salman nanti. Apalagi kerja sama kedua negara sudah terjalin erat.
"Karena keduanya merupakan negara Islam terbesar di dunia. Jadi momen ini bisa digunakan (untuk mempererat hubungan dan kerja sama)," katanya.
Raja Salman akan melakukan kunjungan kenegaraan di Jakarta dan Bogor pada 1-3 Maret mendatang. Dengan membawa rombongan berjumlah 1.500 orang, raja ketujuh dalam wangsa al-Saud itu juga akan berlibur di Bali pada 4-9 Maret.(boy/jpnn)
Sekretaris Fraksi Partai NasDem DPR Syarif Abdullah Alkadrie mendorong pemerintah benar-benar memanfaatkan kunjungan kenegaraan Raja Arab Saudi Salman
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BPKH Limited Perkenalkan Bumbu Khas Indonesia untuk Katering Jemaah Haji di Arab Saudi
- FKPMI Menilai Menteri Karding Lamban Mengurus Masalah PMI
- Madinah Kabur
- Ramadan Sebentar Lagi, Arab Saudi Kembali Siapkan Paket Bantuan untuk Indonesia
- HUT ke-17 Gerindra, Surya Paloh Kasih Kado Berharga Buat Prabowo
- Pidato di Acara Wantim NasDem, Paloh Singgung Penguatan Kewaspadaan Politik