Raja Salman Minta Negara Arab Bersatu Melawan Iran
jpnn.com - Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz membuka KTT Negara-Negara Teluk dengan menyerukan pesan anti-Iran. Dia menyerukan solidaritas kawasan untuk membendung Iran dan mengamankan paskokan energi.
"Kawasan kami hari ini sedang menghadapi kondisi dan tantangan yang harus dihadapi dengan upaya bersama, sementara Iran yang terus bertindak agresif dan mengancam keamanan dan stabilitas," kata Raja Salman, Selasa (10/12).
Melalui pidato yang disiarkan di televisi, Raja Salman juga mendesak masyarakat internasional untuk membahas program rudal balistik dan nuklir Iran.
Meski sesama negara Islam, Arab Saudi dan Iran tidak pernah akur. Kedua negara bersaing untuk jadi yang paling berpengaruh di kawasan Timur Tengah.
Saudi menganggap Iran terlalu ikut campur dalam urusan negara-negara Arab. Sedangkan Tehran menganggap Saudi boneka Amerika Serikat. (ant/dil/jpnn)
VIDEO: Jokowi Sidak ke Waduk Pluit
Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz membuka KTT Negara-Negara Teluk dengan menyerukan pesan anti-Iran.
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif
- Dipecat Arab Saudi, Roberto Mancini CLBK dengan Timnas Italia?
- Arab Saudi dan Pelatih Barunya di Mata Shin Tae Yong
- Dahulu Suka Piknik Bareng, Ratusan Warga Windan Kini Kompak Pergi Umrah Bersama
- Pelatih yang Pernah Menghancurkan Argentina Akan Menghadapi Timnas Indonesia
- Asosiasi Travel Umrah Nilai QRIS Akan Mempermudah Transaksi di Arab Saudi
- Gegara Ini Roberto Mancini Terancam Dipecat Arab Saudi