Raja Sihanouk Meninggal, SBY Utus Marty Melayat ke Kamboja
Minggu, 21 Oktober 2012 – 17:48 WIB

Raja Sihanouk Meninggal, SBY Utus Marty Melayat ke Kamboja
PHNOM PENH - Mewakili Presiden SBY, Menteri Luar Negeri (Menlu) Marty Natalegawa terbang ke Kamboja untuk melayat mantan Raja Kamboja, Yang Mulia Norodom Sihanouk yang tutup usia. Mendiang Raja Sihanouk disemayamkan di Istana Istana Kepresidenan, Phnom Penh, Minggu (22/10).
Ungkapan bela sungkawa dan duka cita dari rakyat Indonesia disampaikan Marty secara langsung kepada Ibunda Raja Yang Mulia Norodom Sihanouk Monineath, Raja Kamboja Yang Mulia Norodom Sihamoni, dan Yang Mulia Perdana Menteri Hun Sen.
Sebelumnya, sesaat setelah mendengar wafatnya Raja Sihanouk, Presiden SBY telah mengirimkan surat ucapan belasungkawa secara resmi kepada Raja Norodom Sihamoni, putra dan pengganti Sihanouk dan Perdana Menteri Kamboja Samdech Hun Sen.
Baca Juga:
Rencananya, Presiden SBY akan memberikan penghormatan akhir kepada mendiang Raja Sihanouk saat pemakaman Raja Norodom Sihanouk pada bulan Nopember dan Januari 2013 mendatang. Pemakaman tersebut akan bertepatan dengan acara KTT ASEAN.
PHNOM PENH - Mewakili Presiden SBY, Menteri Luar Negeri (Menlu) Marty Natalegawa terbang ke Kamboja untuk melayat mantan Raja Kamboja, Yang Mulia
BERITA TERKAIT
- Waka MPR Hidayat Nur Wahid Kecam Israel yang Larang Bantuan Kemanusiaan Masuk ke Gaza
- AS Anggap Tindakan Zelenskyy Mengacaukan Upaya Penyelesaian Konflik
- Berdebat Sengit dengan Trump, Zelenskyy Tinggalkan Gedung Putih Lebih Awal
- Hamas Kecam Keras Israel yang Menunda Pembebasan Warga Palestina
- Menlu Sugiono Rayu Belanda demi Sukseskan Program Prioritas Indonesia
- Ini Layanan Medis Bedah Robotik Canggih di Pantai Hospital Ayer Keroh