Rajin Safari Ramadan, Menteri Yuddy Banjir Pujian

jpnn.com - JAKARTA- Safari Ramadan yang dilakukan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi mendapat apresiasi anggota Komisi II DPR RI.
Menurut anggota Komisi VII DPR FPAN Yandri Susanto, safari Ramadan yang bertujuan melakukan pengawasan kinerja para PNS dan memastikan pelayanan publik berjalan dengan baik harus dicontoh menteri lainnya.
“Saya mengapresiasi kegiatan Pak MenPAN-RB yang kemarin datang ke Pandeglang, kemudian Serang. Saya kira luar biasa dan harus terus dilanjutkan,” ujar Yandri dalam raker Komisi II DPR RI dengan MenPAN-RB, Rabu (16/6) sore.
Selain safari ramadan, Yandri juga mengapresiasi KemenPAN-RB yang mendapat predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Menurutnya hal tersebut menjadi bekal dalam pembenahan ke depannya.
Anggota Komisi II Hendro Hermono juga mengapresiasi penilaian dari BPK yang memberikan KemenPAN-RB predikat WTP.
“Ini sangat bagus, karena saya sendiri sudah 5 tahun memimpin daerah, tapi belum pernah dapat predikat WTP,” ucap mantan Wakil Bupati Blitar. (esy/jpnn)
JAKARTA- Safari Ramadan yang dilakukan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi mendapat apresiasi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 1,4 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek pada H+5 Lebaran
- Ribuan Kendaraan Memadati Pelabuhan Bakauheni Sore Ini, Lihat
- Menkes Imbau Pemudik Istirahat 15 Menit Tiap 4 Jam Berkendara untuk Hindari Kecelakaan
- Cegah Kecelakaan Arus Balik, Menkes: Istirahat 15 Menit Tiap 4 Jam Sudah Cukup
- Pemudik Diimbau Pulang Lebih Awal Hindari Puncak Arus Balik, Manfaatkan Diskon Tol
- Lonjakan Kendaraan di GT Kalikangkung Saat Arus Balik Lebaran Capai 158 Persen