Rajin Sikat Gigi, Tapi kok Tetap Bau Mulut?
Makanan berbau tajam
Beberapa makanan seperti rempah-rempah, bawang-bawangan, durian, atau kopi dapat menimbulkan bau yang kuat. Setelah makanan tersebut dicerna, mereka akan masuk ke dalam aliran darah dan selanjutnya dibawa ke paru-paru sehingga memengaruhi napas – bahkan dapat bertahan di dalam mulut hingga dua hari lamanya.
Mulut kering
Kondisi mulut kering, atau dalam istilah medis disebut dengan xerostomia, dipengaruhi oleh produksi air liur yang menurun dan bisa memicu bau mulut. Ini karena air liur berfungsi untuk membantu membersihkan mulut dan menghilangkan partikel yang menyebabkan bau tidak sedap.
Penyakit gusi
Penyakit gusi terjadi karena adanya plak yang mengeras lalu menjadi karang gigi. Karang gigi tidak dapat dihilangkan hanya dengan menggosok gigi, tetapi perlu bantuan seorang dokter gigi untuk mengatasinya. Bila hal ini tidak segera ditangani, karang gigi dapat mengiritasi gusi dan menimbulkan bau mulut yang tidak sedap.
Kebiasaan buruk seperti merokok juga dapat memicu timbulnya penyakit gusi. Menurut penelitian, bau mulut lebih sering terjadi pada perokok aktif.
Masalah pernapasan
Kondisi ini dapat hilang, tapi bisa juga menetap di dalam mulut jika tidak dilakukan penanganan secara tepat.
- 3 Makanan yang Bisa Hilangkan Bau Mulut dengan Mudah
- Atasi Bau Mulut yang Menyengat dengan Mengonsumsi 5 Makanan dan Minuman Ini
- 7 Manfaat Teh Celup yang Luar Biasa, Bikin Tanaman Tumbuh Subur
- Ingin Bau Mulut Tetap Segar Saat Berpuasa, 4 Cara Alami Ini Bisa Membantu Anda
- 3 Manfaat Kapulaga, Turunkan Risiko Serangan Penyakit Ini
- 11 Makanan Ini Ampuh Atasi Bau Mulut yang Menyerang Anda