Rakyat Kian Melarat, Bamusi Tolak Kenaikan BBM
Jumat, 16 Maret 2012 – 05:58 WIB

Rakyat Kian Melarat, Bamusi Tolak Kenaikan BBM
TANGERANG – Ketua Umum Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi), Hamka Haq menyatakan menolak rencana pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) mulai 1 April mendatang. “Pemerintah sudah usul harga BBM subsidi naik hingga Rp1.500 per liter. Apabila kita mengacu pada data Badan Pusat Statistik (BPS) yang menyebutkan bahwa penduduk miskin tahun 2011 sebesar 28,89 juta jiwa, maka jumlah total kaum miskin akan meningkat menjadi 33,69 juta atau bertambah sekitar 4,8 juta jiwa,” ungkap Hamka.
"Kebijakan itu bakal menyengsarakan kehidupan rakyat kecil karena efek domino kenaikan harga BBM akan mengatrol seluruh harga kebutuhan pokok termasuk harga sembilan bahan pokok (sembako). Makanya Bamusi menolak," di Tangerang, Banten, Kamis (14/3).
Bahkan, lanjutnya, kebijakan pemerintah menaikkan harga BBM akan berdampak pada “lahirnya” orang miskin baru sebanyak 4,8 juta jiwa.
Baca Juga:
TANGERANG – Ketua Umum Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi), Hamka Haq menyatakan menolak rencana pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku